Beasiswa Bojonegoro Tahun 2023 untuk Mahasiswa D4 dan S1 Warga Bojonegoro • Info Beasiswa

Pastikan anda menggunakan Aplikasi Info Beasiswa untuk mendapatkan tampilan dan informasi yang maksimal dari website Info Beasiswa

Info Beasiswa – Bagi kamu yang merupakan warga Bojonegoro, mari ikuti Program Beasiswa Bojonegoro Tahun 2023 yang diselenggarakan oleh Dinas Pendidikan Kabupaten Bojonegoro. Berikut informasi selengkapnya.

Program Beasiswa Bojonegoro Tahun 2023

Program Beasiswa Bojonegoro dibuka dalam 3 jalur, yaitu:

  1. Beasiswa 10 Sarjana per Desa
  2. Beasiswa Scientist
  3. Beasiswa Bantuan Tugas Akhir

PERSYARATAN BEASISWA BOJONEGORO PROGRAM 10 SARJANA PER DESA:

  1. Merupakan mahasiswa D4/S1 PTN (Murni/Tidak Transfer) non kedinasan atau PTS di Bojonegoro dengan akreditasi prodi minimal B.
  2. Merupakan mahasiswa bagian dari keluarga pemegang Kartu Indonesia Pintar (KIP), Kartu Petani Mandiri (KPM), Program Keluarga Harapan (PKH), atau Kartu Pedagang Produktif (KPP).
  3. Mempunyai IP Semester minimal 2,75 sejak semester 1 dan/atau juara 1-3 kejuaraan akademik minimal tingkat provinsi.
  4. Tidak sedang mendapatkan beasiswa dari sumber lain.
  5. Berusia maksimal 20 tahun saat diterima sebagai mahasiswa dan tidak berstatus sebagai karyawan swasta atau negeri.
  6. Lulusan SMA Sederajat:
    a. Nilai Ujian Sekolah meraih ranking tertinggi di desa tempat tinggalnya
    b. Bukti diterima di PTN/PTS di Bojonegoro

PERSYARATAN BEASISWA BOJONEGORO PROGRAM SCIENTIST:

  1. Merupakan mahasiswa D4/S1 PTN (Murni/Tidak Transfer) non kedinasan yang bukan diterima melalui jalur mandiri.
  2. Mempunyai IP Semester minimal 3.00 sejak semester 1 dan/atau juara 1-3 kejuaraan akademik minimal tingkat provinsi.
  3. Tidak sedang mendapatkan beasiswa dari sumber lain.
  4. Mahasiswa berasal dari fakultas:
    A. Fakultas Teknik dari Program Studi:
    – Teknik Sipil
    – Teknik Arsitektur
    – Teknik Planologi
    – Teknik Geologi/Geodesi
    – Teknik Limbah
    – Teknik Lingkungan
    – Teknik Industri
    – Teknik Mesin
    – Teknik Kimia
    – Teknik Informatika atau Teknik Komputer
    – Teknik Elektro
    – Teknik Perminyakan
    – Teknik Pengairan
    – Teknologi Pangan
    B. Fakultas Pertanian, Peternakan dan Perikanan
    C. Fakultas Kedokteran pada Program Studi Kedokteran Umum

PERSYARATAN BEASISWA BOJONEGORO PROGRAM BANTUAN TUGAS AKHIR:

  1. Merupakan mahasiswa D4/S1 pada PTN (Murni/Tidak Transfer) non kedinasan atau PTS.
  2. Mempunyai IPK minimal 2.75.
  3. Saat ini sedang menyusun tugas akhir.
  4. Berasal dari keluarga miskin dibuktikan dengan Surat Keterangan Tidak Mampu (SKTM) dari Desa.
  5. Bagian dari keluarga pemegang KPM (Kartu Petani Mandiri) atau KPP (Kartu Pedagang Produktif).

Baca Juga

BERKAS DOKUMEN YANG DIBUTUHKAN – BEASISWA SEPULUH SARJANA PER DESA:

  1. Surat permohonan untuk mendapatkan beasiswa program Sepuluh Sarjana per desa / scientist (format terdapat di Template)
  2. Surat Keterangan Aktif Mahasiswa dari Perguruan Tinggi tempat Mahasiswa belajar
  3. Foto copy Kartu Keluarga (KK)
  4. Foto Copy KPM/KIP/PKH/KPP
  5. Foto copy Kartu Tanda Penduduk (KTP)
  6. Foto copy Kartu Tanda Mahasiswa (KTM)
  7. Foto copy Kartu Hasil Studi (KHS) semester awal sampai semester akhir (Min nilai Indeks Prestasi Semester (IPS) 2.75)
  8. Surat pernyataan tidak menerima beasiswa dari sumber lain bermaterai (dari Pemerintah Pusat maupun Daerah, BUMN dan/atau pihak Swasta dibuktikan dengan Surat Pernyataan bermaterai cukup, serta diketahui oleh pihak Perguruan Tinggi)
  9. Bukti pembayaran UKT 1 semester sebelumnya/surat keterangan jumlah UKT dari kampus
  10. Foto Copy Akreditasi Prodi (bagi PTS yg ada di Bojonegoro)
  11. Surat pernyataan tidak sedang bekerja sebagai karyawan swasta maupun negeri (format terdapat di Template)
  12. Foto Copy Nilai Ujian Sekolah
  13. Foto Copy bukti telah diterima di perguruan tinggi
  14. Foto Copy Buku Rekening Bank Jatim

BERKAS DOKUMEN YANG DIBUTUHKAN – BEASISWA SCIENTIST:

  1. Surat permohonan untuk mendapatkan beasiswa program Scientist (format terdapat di Template)
  2. Foto copy Kartu Tanda Penduduk (KTP)
  3. Foto copy Kartu Keluarga (KK)
  4. Foto copy Kartu Tanda Mahasiswa (KTM)
  5. Foto copy Kartu Hasil Studi (KHS) semester awal sampai semester akhir (Nilai Indeks Prestasi Semester (IPS) minimal 3,00)
  6. Bukti pembayaran UKT (semester sebelumnya)
  7. Surat Keterangan Aktif Mahasiswa dari Perguruan Tinggi tempat Mahasiswa belajar
  8. Surat Keterangan Tidak Menerima Beasiswa dari Sumber Lain dari Perguruan Tinggi tempat Mahasiswa belajar
  9. Surat pernyataan tidak menerima beasiswa dari sumber lain (format terdapat di Template)
  10. Bukti jalur masuk kuliah di PTN
  11. Foto copy Buku Rekening Bank Jatim

BERKAS DOKUMEN YANG DIBUTUHKAN – BEASISWA BANTUAN TUGAS AKHIR:

  1. Surat permohonan untuk mendapatkan Bantuan Sosial Tugas Akhir (format terdapat di Template)
  2. Foto copy Kartu Tanda Penduduk (KTP)
  3. Foto copy Kartu Keluarga (KK)
  4. Foto copy Kartu Tanda Mahasiswa (KTM)
  5. Foto copy Transkip (Nilai Indeks Prestasi Kumulatif (IPK) minimal 2.75)
  6. Foto copy KPM/KPP
  7. Surat Keterangan Aktif Mahasiswa dari Perguruan Tinggi tempat Mahasiswa belajar
  8. Surat Keterangan sedang menyusun Tugas Akhir
  9. Surat Pernyataan tidak menerima beasiswa dari sumber lain dari Perguruan Tinggi tempat mahasiswa Belajar
  10. Surat Pernyataan tidak menerima beasiswa dari sumber lain (format terdapat di Template)
  11. Surat Keterangan Tidak Mampu (SKTM) dari Desa
  12. Foto copy Buku Rekening Bank Jatim

Baca Juga: Daftar Beasiswa 2023 – 2024 yang sedang dibuka

CARA MENDAFTAR BEASISWA BOJONEGORO TAHUN 2023:

  1. Untuk mendaftar Beasiswa Bojonegoro Tahun 2023, peserta dapat melengkapi berkas dokumen yang disebutkan di atas dengan Template Proposal yang bisa diunduh pada link berikut: DOWNLOAD.
  2. Selanjutnya proposal diserahkan di ruang Helpdesk Dinas Pendidikan Kabupaten Bojonegoro.
  3. Untuk informasi pendaftaran, silakan langsung menghubungi kontak: 085230829008.
  4. Batas waktu pendaftaran Program Beasiswa Bojonegoro Tahun 2023:
  • Beasiswa Scientist & 10 Sarjana:
    – Tahap II: 1 Agustus 2023
  • Beasiswa Bantuan Tugas Akhir:
    1 Agustus 2023

Sumber Informasi Resmi: Instagram @dinaspendidikan.bojonegoro.
Silakan dibagikan pada teman atau keluarga yang membutuhkan. Semoga bermanfaat.

Beasiswa SDM Sawit Tahun 2023 Kuliah Gratis dari BPDPKS • Info Beasiswa

Pastikan anda menggunakan Aplikasi Info Beasiswa untuk mendapatkan tampilan dan informasi yang maksimal dari website Info Beasiswa

Info Beasiswa – Bagi pelajar atau memiliki kenalan yang merupakan pekebun kelapa sawit atau putra-putri/keluarga pekebun kelapa sawit serta ASN dan karyawan yang bertugas di bidang kelapa sawit, ada informasi beasiswa kuliah gratis yang bisa diikuti. Saat ini, Direktorat Jenderal Perkebunan dengan dukungan pendanaan dari Badan Pengelola Dana Perkebunan Kelapa Sawit (BPDPKS) kembali membuka Seleksi Nasional Beasiswa Pendidikan Tinggi Vokasi (DI, DII, DIII dan DIV) dan Akademik (Strata 1) Perkebunan Kelapa Sawit Tahun 2023. Program ini diharapkan dapat mencetak generasi muda perkebunan sawit yang dapat terus secara konsisten meningkatkan industri perkelapasawitan di Indonesia dan dunia. Berikut informasi selengkapnya mengenai Beasiswa SDM Sawit Tahun 2023.

Beasiswa SDM Sawit Kuliah D1, D2, D3, D4/S1 dari BPDPKS

Pada tahun 2023, terdapat 5 (lima) jalur pendaftaran Beasiswa SDM Sawit yaitu:

  1. Pekebun & Keluarga (Anak/Istri/Suami) Pekebun Kelapa Sawit;
  2. Karyawan/Pekerja pada Usaha Budidaya dan/atau Pengolahan Hasil Perkebunan Kelapa Sawit;
  3. Keluarga (Anak/Istri/Suami) Karyawan/Pekerja pada Usaha Budidaya dan/atau Pengolahan Hasil Perkebunan Kelapa Sawit;
  4. Pengurus, Anggota Koperasi/Lembaga yang Bergerak di bidang usaha budidaya, pengolahan, dan/atau jasa perkebunan kelapa sawit;
  5. Aparatur Sipil Negara (ASN)/Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK).

CAKUPAN BEASISWA SDM SAWIT:

  1. Biaya transport pulang pergi (PP) ke/dari kampus
  2. Biaya pendidikan (penuh)
  3. Biaya asrama/kamar kost
  4. Uang saku dan uang buku
  5. Magang di perkebunan besar
  6. Sertifikat kompetensi

PILIHAN KAMPUS DAN PROGRAM STUDI BEASISWA SDM SAWIT:

  1. Akademi Komunitas Perkebunan Yogyakarta (AKPY)
    a. D1 Pembibitan Kelapa Sawit
    b. D1 Pemeliharaan Kelapa Sawit
  2. Politeknik LPP Yogyakarta
    a. D4 Pengelolaan Perkebunan
    b. D3 Budidaya Tanaman Perkebunan
    c. D3 Teknologi Kimia
    d. D3 Teknologi Mesin
    e. D3 Akuntansi
    f. D2 Perawatan Mesin Pengolah Hasil Perkebunan
  3. Politeknik Kelapa Sawit Citra Widya Edukasi / Politeknik CWE (Bekasi)
    a. D4 Teknologi Produksi Tanaman Perkebunan
    b. D4 Teknologi Rekayasa Perangkat Lunak
    c. D3 Budidaya Perkebunan Kelapa Sawit
    d. D3 Teknologi Pengolahan Hasil Perkebunan Kelapa Sawit
    e. D3 Manajemen Logistik
  4. Politeknik Kampar (Kampar-Riau)
    a. D3 Teknik Pengolahan Sawit
    b. D3 Perawatan dan Perbaikan Mesin
    c. D3 Teknik Informatika

    d. D2 Teknik Pengolahan Kelapa Sawit
  5. Institut Pertanian Stiper (INSTIPER) Yogyakarta
    a. S1 Agroteknologi
    b. S1 Agrobisnis
    c. S1 Teknik Pertanian
    d. S1 Teknologi Hasil Pertanian
  6. Institut Teknologi Sawit Indonesia (ITSI)
    a. D4 Budidaya Perkebunan
    b. D4 Teknologi Pengolahan Hasil Perkebunan
    c. S1 Agribisnis
    d. S1 Proteksi Tanaman
    e. S1 Sistem Teknologi Informasi
    f. S1 Teknik Kimia
  7. Politeknik Pembangunan Pertanian Medan
    a. D4 Teknologi Produksi Tanaman Perkebunan
  8. Institut Teknologi Perkebunan Pelalawan
    a. S1 Agroteknologi
  9. Politeknik Aceh
    a. D3 Mekatronika
  10. Politeknik, Teknologi, Kimia, Industri Medan
    a. D3 Teknik Kimia
    b. D3 Teknik Mekanika
    c. D3 Agribisnis Kelapa Sawit
  11. Politeknik Ati Padang
    a. D3 Teknik Kimia Bahan Nabati
    b. D3 Manajemen Logistik Industri Agro
    c. D3 Teknik Industri Agro
    d. D3 Analisis Kimia
    e. D4 Teknologi Rekayasa Bioproses Energi Terbarukan
  12. Sekolah Vokasi IPB
    a. D4 Teknologi dan Manajemen Produksi Perkebunan
  13. Univ. Prima Indonesia
    a. S1 Agroteknologi

Peserta Beasiswa SDM Sawit hanya dapat memilih satu pilihan program studi untuk satu Perguruan Tinggi.

PERSYARATAN BEASISWA SDM SAWIT – JALUR PEKEBUN dan JALUR KELUARGA PEKEBUN KELAPA SAWIT:

  1. Melampirkan foto ukuran 4×6 dengan Latar Belakang Biru.
  2. Usia maksimal 23 Tahun (Per 19 Juni 2023)
  3. Kartu Tanda Penduduk (KTP)/Surat Keterangan Domisili.
  4. Kartu Keluarga (KK).
  5. Akta Kelahiran/Surat Keterangan Lahir
  6. Surat Keterangan Sehat dan Buta Warna dari Fasilitas Kesehatan Resmi, ditandatangani oleh dokter dengan masa berlaku 2 (dua) bulan sejak mendaftar.
  7. Rapor/Laporan Hasil Penilaian Siswa atau Laporan Akhir Sekolah dari Semester 1 (satu) sampai 5 (lima) dengan nilai rata-rata minimal atau sama dengan 7 (tujuh). Bagi peserta dari Provinsi Papua, Papua Barat, Papua Barat Daya, Papua Selatan, Papua Tengah, dan Papua Pegunungan nilai rata-rata minimal atau sama dengan 6 (enam).
  8. Ijazah/Surat Keterangan Lulus (SKL) Sekolah Menengah Umum/Kejuruan atau Ijazah Pendidikan Diploma bagi yang telah lulus program diploma.
  9. Surat Keterangan Tidak Mampu/SKTM (Optional/Jika Ada).
  10. Legalitas lahan kelapa sawit berupa dokumen penguasaan tanah dengan maksimal 4 ha per kepala keluarga yang dibuktikan dengan Sertipikat Hak Milik (SHM), dalam hal Pekebun tidak memiliki SHM dokumen penguasaan tanah dibuktikan dengan surat pernyataan penguasaan fisik bidang tanah atau dasar penguasaan atas tanah sesuai dengan ketentuan peraturan perundang-undangan di bidang agraria/pertanahan dan tata ruang (Format Terlampir) atau legalitas usaha perkebunan yang dibuktikan dengan Surat Tanda Daftar Budi daya (STDB) dengan luas lahan maksimal 4 ha. Dalam hal dokumen penguasaan tanah berbeda dengan identitas Pekebun, dokumen penguasaan tanah dilengkapi dengan surat keterangan dari kepala desa atau yang disebut dengan nama lain (Format Terlampir)
  11. Surat Keterangan Tergabung dalam Kelompok Tani/Gabungan Kelompok Tani/Koperasi/Asosiasi/Lembaga yang bergerak dalam Perkelapasawitan (Format terlampir). Jika tidak/belum tergabung dalam Poktan, Gapoktan, Koperasi atau Asosiasi/Lembaga yang bergerak dalam perkelapasawitan dibuktikan dengan surat pernyataan yang diketahui oleh Kepala Desa/Balai Penyuluhan Pertanian (BPP)/Camat/Bupati/Wali Kota (Format terlampir).
  12. Surat Pernyataan bahwa bersedia mengelola kelembagaan Pekebun sendiri atau kelembagaan Pekebun lain atau bekerja pada industri kelapa sawit setelah menyelesaikan pendidikan atau sebagai petugas pendamping atau fasilitator desa (Format terlampir).
  13. Surat Pernyataan kesediaan orang tua/wali/istri/suami calon peserta untuk memberikan izin mengikuti pendidikan pada program beasiswa pengembangan sumber daya manusia perkebunan kelapa sawit (Format terlampir).
  14. Surat Pernyataan jika calon peserta yang sudah dinyatakan diterima mengundurkan diri, tidak dapat mengikuti proses pendaftaran seleksi beasiswa kelapa sawit selama 1 (satu) tahun ke depan (Format terlampir).
  15. Surat pernyataan bahwa calon penerima beasiswa tidak sedang menempuh perkuliaahan baik dengan biaya sendiri, dana dari BPDPKS atau sumber pembiayaan lainnya (Format Terlampir).

Format Surat yang dibutuhkan bisa diunduh pada link berikut: https://www.beasiswasdmsawit.id/.
Seluruh dokumen yang disebutkan di atas dipindai (scan) dengan format .PDF atau .JPG dengan ukuran masing-masing dokumen maksimal 2 MB.

PERSYARATAN BEASISWA SDM SAWIT – JALUR APARATUR SIPIL NEGARA (ASN)/PEGAWAI PEMERINTAH DENGAN PERJANJIAN KERJA (PPPK); JALUR KARYAWAN/PEKERJA PADA USAHA BUDIDAYA DAN/ATAU PENGOLAHAN HASIL PERKEBUNAN KELAPA SAWIT; JALUR KELUARGA KARYAWAN/PEKERJA PADA USAHA BUDIDAYA DAN/ATAU PENGOLAHAN HASIL PERKEBUNAN KELAPA SAWIT; dan JALUR PENGURUS/ANGGOTA KOPERASI/LEMBAGA YANG BERGERAK DALAM PERKELAPASAWITAN:

  1. Melampirkan foto ukuran 4×6 dengan latar belakang biru.
  2. Berusia maksimal 23 tahun (per 19 Juni 2023).
  3. Melampirkan Kartu Tanda Penduduk (KTP)/Surat Keterangan Domisili.
  4. Melampirkan Kartu Keluarga (KK).
  5. Melampirkan Surat Keterangan Sehat dan Buta Warna dari Fasilitas Kesehatan Resmi, ditandatangani oleh dokter dengan masa berlaku 2 (dua) bulan sejak mendaftar.
  6. Melampirkan Rapor/Laporan Hasil Penilaian Siswa atau Laporan Akhir Sekolah dari Semester 1 (satu) sampai 5 (lima) dengan nilai rata-rata minimal atau sama dengan 7 (tujuh). Bagi peserta dari Provinsi Papua, Papua Barat, Papua Barat Daya, Papua Selatan, Papua Tengah, dan Papua Pegunungan nilai rata-rata minimal atau sama dengan 6 (enam).
  7. Melampirkan Ijazah/Surat Keterangan Lulus (SKL) Sekolah Menengah Umum/Kejuruan atau Ijazah Pendidikan Diploma bagi yang telah lulus program diploma.
  8. Melampirkan Surat Keterangan Tidak Mampu/SKTM (Optional/Jika Ada).
  9. Surat Pernyataan bahwa bersedia mengelola kelembagaan Pekebun sendiri atau kelembagaan Pekebun lain atau bekerja pada industri kelapa sawit setelah menyelesaikan pendidikan atau sebagai petugas pendamping atau fasilitator desa (Format terlampir).
  10. Surat Pernyataan kesediaan orang tua/wali/istri/suami calon peserta untuk memberikan izin mengikuti pendidikan pada program beasiswa pengembangan sumber daya manusia perkebunan kelapa sawit (Format terlampir).
  11. Surat Pernyataan jika calon peserta yang sudah dinyatakan diterima mengundurkan diri, tidak dapat mengikuti proses pendaftaran seleksi beasiswa kelapa sawit selama 1 (satu) tahun ke depan (Format terlampir).
  12. Surat pernyataan bahwa calon penerima beasiswa tidak sedang menempuh perkuliahan baik dengan biaya sendiri, dana dari BPDPKS atau sumber pembiayaan lainnya (Format Terlampir).
  13. Khusus bagi peserta yang mendaftar melalui Jalur ASN/PPPK menyertakan:
    a. Surat Keputusan Pengangkatan ASN/PPPK.
    b. Surat Penugasan di Unit Kerja yang membidangi perkebunan kelapa sawit.
    c. Surat Izin Belajar.
    d. Surat Komitmen dari unit kerja asal untuk ditugaskan kembali setelah lulus pada bidang perkelapasawitan (DOWNLOAD FORMAT).
  14. Khusus bagi peserta yang mendaftar melalui Jalur Karyawan/Pekerja pada Usaha Budidaya dan/atau Pengolahan Hasil Perkebunan Kelapa Sawit:
    a. Bagi Karyawan/Pekerja pada usaha budidaya dan/atau pengolahan hasil Perkebunan Kelapa Sawit menyertakan:
    – Surat Keterangan dari pimpinan unit kerja atau pemilik usaha budidaya dan atau pengolahan hasil perkebunan kelapa sawit yang menyatakan bahwa yang bersangkutran telah bekerja minimal selama 2 tahun (DOWNLOAD FORMAT).
    – Surat Izin Belajar dari atasan langsung.
    b. Bagi Pekerja dengan Upah Harian atau Borongan dilengkapi surat keterangan dari pemilik usaha budidaya dan/atau pengolahan hasil Perkebunan Kelapa Sawit dan diketahui oleh Kepala Desa (DOWNLOAD FORMAT).
  15. Khusus bagi peserta yang mendaftar melalui Jalur Keluarga Karyawan/Pekerja pada Usaha Budidaya dan/atau Pengolahan Hasil Perkebunan Kelapa Sawit menyertakan:
    a. Akta Kelahiran/Surat Keterangan Lahir.
    b. Bagi orang tua peserta yang bekerja pada usaha budidaya dan/atau pengolahan hasil Perkebunan Kelapa Sawit, dilengkapi dengan Surat Keterangan dari pimpinan unit kerja atau pemilik usaha budidaya dan atau pengolahan hasil perkebunan kelapa sawit yang menyatakan bahwa orang tua calon peserta telah bekerja minimal selama 2 tahun (Format terlampir);
    c. Bagi orang tua peserta yang bekerja dengan Upah Harian atau Borongan dilengkapi surat keterangan dari pemilik usaha budidaya dan/atau pengolahan hasil Perkebunan Kelapa Sawit dan diketahui oleh Kepala Desa yang menyatakan telah bekerja minimal 2 (dua) tahun (Format terlampir).
  16. Khusus bagi peserta yang mendaftar melalui Jalur Pengurus/Anggota Koperasi/Lembaga Yang Bergerak Dalam Perkelapasawitan menyertakan:
    a. Jika calon peserta adalah Pengurus/Anggota Koperasi/Lembaga yang bergerak di bidang usaha budi daya, pengolahan, dan/atau jasa perkebunan kelapa sawit dilengkapi dengan surat keterangan keanggotaan dari ketua atau kartu anggota Koperasi/Lembaga yang bergerak di bidang usaha budi daya, pengolahan, dan/atau jasa perkebunan kelapa sawit yang sudah menjadi anggota minimal 2 tahun (Format Terlampir).

Format Surat yang dibutuhkan bisa diunduh pada link berikut: https://www.beasiswasdmsawit.id/.
Seluruh dokumen yang disebutkan di atas dipindai (scan) dengan format .PDF atau .JPG dengan ukuran masing-masing dokumen maksimal 2 MB.

Baca Juga

CARA MENDAFTAR BEASISWA SDM SAWIT:

  1. Untuk mendaftar Beasiswa SDM Sawit, peserta membuat akun pendaftaran di: beasiswasdmsawit.id.
  2. Peserta memilih DAFTAR SEKARANG.
  3. Peserta memilih JALUR PENDAFTARAN.
  4. Peserta membuat akun pendaftaran dan memilih Program Studi (satu pilihan Program Studi untuk satu Perguruan Tinggi). Urutan pilihan program studi menyatakan prioritas pilihan.
  5. Setelah berhasil melakukan pendaftaran awal Beasiswa SDM Sawit, peserta mendapatkan User ID dan PIN.
  6. Peserta melakukan LOGIN di beasiswasdmsawit.id dan memasukkan User ID dan PIN yang sudah didapatkan.
  7. Peserta mengubah foto akun pendaftar (foto resmi terbaru), melengkapi biodata dan mengupload berkas persyaratan. Untuk nilai UAN tidak perlu diisi.
  8. Peserta melakukan penguncian data (Finalisasi). Sebelum melakukan penguncian data, seluruh data yang diisikan pada akun peserta harus dipastikan kebenarannya.
  9. Jika telah melakukan penguncian data, peserta tidak dapat mengubah seluruh data yang telah diinput.
  10. Peserta Beasiswa SDM Sawit yang sudah melakukan Finalisasi Data dapat melihat status kelulusan administrasi di website: beasiswasdmsawit.id. Status kelulusan administrasi dapat dilihat 2-3 hari setelah peserta melakukan finalisasi data/penguncian data.
  11. Batas waktu pendaftaran Beasiswa SDM Sawit sampai dengan 19 JUNI 2023.

Baca Juga: Daftar Beasiswa Kuliah S1 yang sedang dibuka

TIMELINE PENDAFTARAN DAN SELEKSI BEASISWA SDM SAWIT TAHUN 2023:

  1. Pendaftaran Beasiswa SDM Sawit: 13 Mei 2023 – 19 Juni 2023
  2. Finalisasi Data (Penguncian Data) dana Perbaikan Data: 13 Mei 2023 – 19 Juni 2023
  3. Tes Seleksi (Online) Beasiswa SDM Sawit: 26 Juni – 18 Juli 2023
  4. Pengumuman Penerima Beasiswa SDM Sawit: 22 Agustus 2023
  5. Kuliah Perdana: September 2023

Apabila ada yang ingin ditanyakan mengenai Beasiswa SDM Sawit Tahun 2023, dapat menghubungi kontak berikut:
Panitia Beasiswa SDMPKS 2023
Kantor Pusat Kementerian Pertanian,
Gedung C, Jl. Harsono RM No.3, Ragunan, Jakarta Selatan 12550

Kontak:
DITJENBUN 1 : 0878 7347 6434
DITJENBUN 2 : 0852 1939 1389
DITJENBUN 3 : 0821 2212 5605

Email : panitia@beasiswasdmsawit.id
Sumber Website Resmi: https://beasiswasdmsawit.id/ dan Instagram @bpdpkelapasawit

Silakan membagikan informasi Beasiswa SDM Sawit di atas pada teman dan keluarga yang membutuhkan. Semoga bermanfaat!

Beasiswa Monbukagakusho Tahun 2024 Kuliah S1 di Jepang FULL Scholarship • Info Beasiswa

Pastikan anda menggunakan Aplikasi Info Beasiswa untuk mendapatkan tampilan dan informasi yang maksimal dari website Info Beasiswa

Info Beasiswa – Bagi kamu yang sedang mencari beasiswa S1 luar negeri, ada informasi menarik yang bisa kamu coba. Program Beasiswa S1 (Gakubu) diselenggarakan oleh Kementerian Pendidikan, Budaya, Olahraga, Ilmu Pengetahuan dan Teknologi Jepang (Monbukagakusho/MEXT) bagi lulusan SMA/SMK/MA/Sederajat dengan beasiswa penuh. Berikut informasi detail mengenai persyaratan dan pendaftaran Beasiswa Monbukagakusho untuk Program S1 di Jepang.

Beasiswa Monbukagakusho Kuliah S1 di Jepang (Full Scholarship)

Perlu diketahui, sebelum memulai masa perkuliahan di universitas, penerima Beasiswa Monbukagakusho terlebih dahulu mengikuti Sekolah Persiapan selama 1 tahun di Jepang untuk belajar Japanese language, Japanese affairs, mathematics, English, dan social studies (untuk yang memilih bidang studi IPS) ATAU Japanese Language, mathematics, English, physics, chemistry, dan biology (untuk yang memilih bidang studi IPA).

PERIODE BEASISWA:

  • April 2024 – Maret 2029 (Khusus jurusan kedokteran April 2024 – Maret 2031)
  • 1 tahun sekolah persiapan + 4 tahun masa studi S1 (Khusus jurusan kedokteran masa studi menjadi 6 tahun)

CAKUPAN BEASISWA MONBUKAGAKUSHO:

  1. Tanggungan penuh biaya perkuliahan (termasuk biaya sekolah persiapan)
  2. Tunjangan hidup kurang lebih ¥117.000 tiap bulan
  3. Tiket pesawat PP Indonesia – Jepang
  4. Bebas biaya pengurusan visa pelajar
  5. Beasiswa tidak bersifat ikatan dinas
  6. Gratis biaya pendaftaran dan biaya seleksi

PILIHAN BIDANG STUDI DALAM BEASISWA MONBUKAGAKUSHO:

1. Ilmu Pengetahuan Sosial (IPS)
– IPS-A : 1. Law, 2. Politics, 3. Pedagogy, 4. Sociology, 5. Literature, 6. History, 7. Japanese language, 8. others.
– IPS-B : 1. Economics, 2. Business Administration
, 3. Others (Accounting, Financial Business, etc).

2. Ilmu Pengetahuan Alam (IPA)
– IPA-A : Science (1. Mathematics, 2. Physics, 3. Chemistry), Electric and Electronic Studies (4. Electronics, 5. Electrical Engineering, 6. Information Engineering), Mechanical Studies (7. Mechanical Engineering, 8. Naval Architecture), Civil Engineering and Architecture (9. Civil Engineering, 10. Architecture, 11. Environmental Engineering), Chemical Studies (12. Applied Chemistry, 13. Chemical Engineering, 14. Industrial Chemistry, 15. Textile Engineering), other fields (16. Metallurgical Engineering, 17. Mining Engineering, 18. Maritime Engineering, 19. Biotechnology)
– IPA-B : Agricultural studies (1. Agriculture, 2. Agricultural Chemistry, 3. Agricultural Engineering, 4. Animal Science, 5. Veterinary Medicine, 6. Forestry, 7. Food Science, 8. Fisheries), Hygienic studies (9. Pharmacy, 10. Hygienics, 11. Nursing), and Science (12. Biology).
– IPA-C : 1. Medicine, and 2. Dentistry

CATATAN:

  1. Untuk pemilihan bidang studi bisa dilihat pada ketentuan berikut:
pemilihan-bidang-studi-beasiswa-monbukagakusho-s1
  1. Peserta dapat memilih minimal 1 dan maksimal 3 bidang studi.
  2. Peraturan urutan pemilihan bidang studi bisa dilihat pada gambar berikut:
pemilihan-bidang-studi-monbukagakusho
  1. Pada saat registrasi online, silakan pilih jurusan yang menjadi pilihan pertama Anda.
  2. Kategori IPA-C memiliki tingkat kompetitif yang tinggi. Terkait bidang studi ini, mohon cek FAQ sebelum memilih.
  3. Peserta yang memilih “others”, ada kemungkinan kesulitan menemukan universitas yang dapat menerima peserta.

Pada saat mendaftar Beasiswa Monbukagakusho, peserta hanya bisa memilih jurusan saja. Setelah menyelesaikan sekolah persiapan bahasa Jepang, peserta bisa memilih maksimal 5 universitas negeri di Jepang sesuai dengan jurusan yang diminati. Penempatan universitas tersebut akan bergantung dengan hasil ujian masuk para peserta.

Baca Juga

PERSYARATAN BEASISWA MONBUKAGAKUSHO:

  1. Merupakan lulusan SMA/SMK/MA/International School/sederajat.
  2. Berusia maksimal 24 tahun per tanggal 1 April 2024 (Peserta yang lahir minimal 2 April 1999).
  3. Nilai pengetahuan semester 1 sampai 5, minimal 84 untuk masing-masing mata pelajaran berikut:
    – Peserta yang memilih bidang studi IPA: Matematika wajib/umum, B. Inggris wajib/umum, dan Kimia*
    – Peserta yang memilih bidang studi IPS: Matematika wajib/umum dan B. Inggris wajib/umum
  4. Bagi peserta yang memilih bidang studi kategori IPA, tidak bisa mendaftar apabila salah satu nilai pengetahuan mata pelajaran yang disebutkan kurang dari 84, meskipun memiliki sertifikat JLPT.
  5. Bagi peserta yang memilih bidang studi kategori IPS, apabila salah satu nilai mata pelajaran yang disebutkan kurang dari 84, tetap bisa mendaftar dengan melampirkan salah satu sertifikat berikut:
    – Japanese Language Proficiency Test (JLPT) minimal level N3
    – J-Test minimal level D-E (500 poin)
    – NAT-Test minimal level 3
    – EJU minimal 240 poin untuk tes Bahasa Jepang
  6. Bagi peserta yang memiliki nilai EJU mata pelajaran apapun akan menjadi poin tambahan.
  7. Bagi peserta yang memiliki salah satu kondisi/situasi berikut (lihat disini) tidak dapat mendaftar Beasiswa Monbukagakusho.
  8. Untuk pelamar yang memilih jurusan IPA, Anda tidak diwajibkan bisa bahasa Jepang. Namun untuk pelamar yang memilih jurusan IPS, akan lebih baik apabila Anda memiliki kemampuan bahasa Jepang setara dengan level N3 ke atas.
  9. Jika pelamar belum bisa berbahasa Jepang tetap wajib mengikuti ujian bahasa Jepang. Silakan isi lembar jawaban sebisa mungkin sesuai kemampuan Anda. Pertanyaan lain seputar Beasiswa Monbukagakusho dapat dibuka pada link berikut: FAQ Gakubu.

BERKAS DOKUMEN YANG DIBUTUHKAN UNTUK BEASISWA MONBUKAGAKUSHO:

  1. 1 (Satu) Lembar asli print-out e-mail konfirmasi registrasi online, yang berisi nomor ujian peserta.
  2. a. 1 (Satu) Formulir Pendaftaran 2024 yang diisi dalam bahasa Inggris atau bahasa Jepang. Boleh diketik atau tulis tangan (DOWNLOAD FORMULIR PENDAFTARAN).
    b. 1 (Satu) Pasfoto formal ukuran 3,5 × 4,5 cm atau ukuran 3 x 4 cm. Latar polos, warna latar bebas (biru/merah/putih). Diambil 6 bulan terakhir. Pasfoto harus ditempel pada kotak untuk menempel foto yang tersedia pada Formulir Pendaftaran (Application Form 2024). Jangan melampirkan foto tanpa menempelkannya di application form. Pasfoto harus dicetak di kertas foto, bukan HVS atau sejenisnya. Pihak panitia tidak bertanggung jawab apabila pasfoto hilang karena tidak ditempel.
  3. 1 (Satu) dokumen asli Transkrip Nilai di jenjang SMA/SMK dan sederajat. – Transkrip nilai dari kelas X semester I sampai kelas XII semester II. (Lulusan SMK 4 tahun, transkrip nilai sampai kelas XIII semester II)*
    – Format transkrip nilai bebas atau dapat menggunakan contoh format transkrip nilai berikut ini: DOWNLOAD CONTOH FORMAT TRANSKRIP NILAI (format boleh diubah sesuai dengan kebutuhan).
  4. 1 (Satu) salinan asli Ijazah/Surat Keterangan Lulus di jenjang SMA/SMK dan sederajat yang memuat keterangan “Lulus”.
  5. 1 (Satu) Surat Rekomendasi berisi mengenai pribadi peserta dari Kepala sekolah atau guru di jenjang SMA/SMK dan sederajat. Gunakan format berikut: https://www.studyinjapan.go.jp/en/_mt/2023/04/2024_SampleRecommendation.pdf.
  6. 1 (Satu) fotocopy surat resmi akreditasi sekolah (hanya pelamar lulusan sekolah dengan kurikulum Indonesia).
  7. a. 1 (Satu) fotocopy sertifikat kemampuan bahasa asing (JLPT/TOEFL/IELTS/TOEIC) khusus bagi yang memiliki saja (tidak wajib).
    b. Sertifikat Prediction tidak perlu dilampirkan.
    c. Untuk TOEFL/TOEIC yang diterima hanya terbitan ETS saja.
    d. Untuk IELTS yang bisa diterima hanya terbitan Universitas Cambridge, British Council, dan IDP Education Australia saja.
  8. 1 (Satu) lembar fotocopy hasil nilai JLPT/EJU/J-Test/Nat-Test khusus bagi yang memiliki saja (tidak wajib).
  9. 1 (Satu) fotocopy Penghargaan Kompetisi dan pengalaman yang berkaitan dengan Jepang. DOWNLOAD FORM DISINI. Khusus bagi yang memiliki saja (tidak wajib).

CATATAN:

  1. Pengisian formulir boleh diketik atau tulisan tangan. Gunakan tinta hitam saat pengisian.
    *Penulisan block letter yang dimaksud adalah penulisan dengan huruf balok (bukan huruf sambung/latin). Jangan menulis menggunakan huruf kapital pada semua huruf. Penggunaan huruf kapital sesuai dengan tata bahasa. Apabila dokumen diketik silakan gunakan minimal font 12, apabila ditulis tangan, pastikan tulisan rapi dan ukuran tidak terlalu kecil. Dokumen yang tidak dapat terbaca dengan jelas tidak akan diproses.
  2. Dokumen nomor 2, 5, dan 9, wajib ditulis dengan B.Inggris atau B. Jepang.
  3. Dokumen nomor 3, 4, dan 6 boleh dalam B. Indonesia, B. Inggris, atau B. Jepang.
  4. Dokumen nomor 3, 4, dan 5 yang dimaksud asli adalah dokumen fotokopi yang dilegalisasi/dicap basah oleh sekolah.
    *Bagi pelamar yang tidak bisa mendapatkan dokumen legalisasi dari sekolah, wajib melampirkan surat keterangan resmi dari sekolah yang berisi alasan tidak bisa melegalisasi dokumen.
  5. Dokumen dibuat dalam kertas ukuran A4. Apabila dokumen lebih besar, silakan lipat bagian bawah dokumen tersebut menjadi seukuran A4.Apabila ukurannya lebih kecil dari A4, biarkan apa adanya.
  6. Susun dokumen per-bundel/per-rangkap. Dalam satu bundel/rangkap, memuat dokumen dari poin 1 sampai 9 yang disusun sesuai nomor.
  7. Dokumen jangan di-steples, jangan dijilid, jangan dilubangi, cukup di-klip agar tidak tercecer.
    (Lubang bekas steples tidak masalah).
  8. Bagi yang ingin menggunakan klip, minimalkan penggunaannya. Gunakan klip untuk setiap bundle, bukan setiap jenis dokumen.
  9. Lengkapi seluruh dokumen yang diperlukan sesuai instruksi. Dokumen yang tidak sesuai instruksi tidak akan diproses.

Baca Juga

  • Daftar Beasiswa untuk Mahasiswa S1, D4, dan D3 di Indonesia Tahun 2023
  • Daftar Beasiswa S1 2023 – 2024 untuk Lulusan SMA/ SMK

CARA MENDAFTAR BEASISWA MONBUKAGAKUSHO:

  1. Untuk mendaftar Beasiswa Monbukagakusho, peserta dapat terlebih dulu melakukan pendaftaran online pada website berikut: http://daftar.beasiswamext.com/. Pilih tulisan Gakubu, Kosen Senshu. Pilih Program yang diinginkan, bidang studi yang akan diambil serta data-data yang diminta lainnya. Saat registrasi masukkan alamat email yang paling sering digunakan.
  2. Setelah melakukan pendaftaran online, peserta akan mendapatkan e-mail konfirmasi. Silakan cetak e-mail tersebut dalam kertas ukuran A4 dan simpan Nomer Ujian yang diterima.
  3. Jika dalam 5 menit tidak menerima email konfirmasi, cek kotak spam atau junk email atau all email pada email yang sudah dimasukkan saat pendaftaran. Apabila tidak ada pada inbox maupun kotak spam, silakan menghubungi melalui email: beasiswa@dj.mofa.go.jp.
  4. Kemudian lengkapi berkas dokumen yang dibutuhkan. Seluruh dokumen yang sudah dilengkapi, disusun sesuai urutan dan dimasukkan ke dalam 1 amplop besar (ukuran bebas). Cantumkan kode Gakubu 2024_[nomor ujian]” pada kanan atas amplop. (Landscape)
  5. Berkas dikirimkan pada alamat berikut:
    Bagian Informasi dan Kebudayaan
    (Pendidikan), Kedutaan Besar Jepang
    Jl. M.H. Thamrin No. 24. Jakarta 10350
  6. Panitia Beasiswa Monbukagakusho tidak menerima berkas dokumen yang dikirimkan melalui jasa pengiriman ojek online.
  7. Batas waktu pendaftaran Beasiswa Monbukagakusho Program S1 (Gakubu) sampai dengan 15 Mei 2023. Berkas sudah harus tiba di Kedutaan Besar Jepang di Jakarta paling lambat 15 Mei 2023 pukul 23.59 WIB.

JADWAL SELEKSI BEASISWA MONBUKAGAKUSHO:

  1. Masa Pendaftaran: 25 April 2023 – 15 Mei 2023
  2. Pengumuman Hasil Seleksi Dokumen: 15 Juni 2023
    Pengumuman akan ditampilkan pada website resmi Kedutaan Besar Jepang: https://www.id.emb-japan.go.jp dengan menampilkan nomer ujian peserta
  3. Ujian Tulis (diadakan secara serentak di Jakarta, Surabaya, Medan, Denpasar, dan Makassar): Akhir Juni 2023*
    Materi ujian tulis yaitu sebagai berikut:
    IPA-A: Bahasa Inggris, Matematika (B), Kimia, Fisika, Bahasa Jepang
    IPA-B, C: Bahasa Inggris, Matematika (B), Kimia, Biologi, Bahasa Jepang
    IPS-A, B: Bahasa Inggris, Matematika (A), Bahasa Jepang
  4. Pengumuman Hasil Ujian Tulis: Pertengahan Juli 2023*
  5. Ujian Wawancara (diadakan di Kedutaan Besar Jepang di Jakarta): Akhir Juli 2023*
    Biaya transportasi dan akomodasi tidak ditanggung oleh Kedutaan Besar Jepang.
  6. Pengumuman Hasil Ujian Wawancara: Awal Agustus 2023*
  7. Pengumuman Final dari MEXT: Januari 2024
  8. Keberangkatan ke Jepang: Awal April 2024
    NOTE: *Jadwal ujian dapat berubah sewaktu-waktu.

Pihak Info Beasiswa bukan bertindak sebagai panitia penyelenggara, sehingga apabila ada yang ingin ditanyakan mengenai Beasiswa Monbukagakusho dapat menghubungi kontak berikut:
Bagian Informasi dan Kebudayaan (Pendidikan) Kedutaan Besar Jepang
Telp. (021) 3192-4308
E-mail: beasiswa@dj.mofa.go.jp
Sumber Website Resmi: https://www.id.emb-japan.go.jp/sch_gakubu2024.html

Silakan dibagikan pada rekan-rekan yang membutuhkan. Semoga bermanfaat.

Beasiswa IDCloudHost 2023 Kuliah Gratis Sampai Lulus di Telkom University • Info Beasiswa

Pastikan anda menggunakan Aplikasi Info Beasiswa untuk mendapatkan tampilan dan informasi yang maksimal dari website Info Beasiswa

Info Beasiswa – Jika kamu adalah calon mahasiswa yang sedang mencari beasiswa kuliah, program beasiswa berikut ini bisa kamu coba! Program Beasiswa IDCloudHost 2023 adalah program yang dibiayai oleh pihak PT Cloud Hosting Indonesia bekerjasama dengan Telkom University untuk pembiayaan studi lanjut pada program S1 di perguruan tinggi Telkom University.

Program Beasiswa IDCloudHost untuk Kuliah di Telkom University

Program Beasiswa IDCloudHost ini dikhususkan bagi siapapun yang ingin melanjutkan kuliah dan memiliki cita-cita yang tinggi, bertujuan untuk mendukung ketersedian pemuda/i Indonesia yang mempunyai jiwa kepemimpinan yang tinggi dan mempunyai visi misi untuk bangsa Indonesia yang kuat sebagai pemimpin masa depan untuk dapat berkontribusi dalam melakukan perubahan untuk Indonesia yang lebih baik.

Beasiswa ini bersifat GRATIS dan peserta tidak akan dikenakan biaya pendaftaran sama sekali. Penerima beasiswa IDCloudHost akan menerima bantuan pendidikan secara penuh hingga lulus di Telkom University.

DAFTAR JURUSAN DI TELKOM UNIVERSITY BAGI PENDAFTAR BEASISWA IDCLOUDHOST:

  1. Electrical Energy Engineering
  2. Smart Science & Technology
  3. Data Science
  4. Leisure Managemen
  5. Digital Content Broadcasting
  6. Terapan Digital Creative Multimedia
  7. Teknik Telekomunikasi
  8. Teknik Elektro
  9. Teknik Komputer
  10. Teknik Biomedis
  11. Teknik Industri
  12. Sistem Informasi
  13. Teknik Logistik
  14. Informatika
  15. Rekayasa Perangkat Lunak
  16. Teknologi Informasi
  17. Manajemen Bisnis & Teknologi Informasi
  18. Akuntansi
  19. Ilmu Komunikasi
  20. Administrasi Bisnis
  21. Digital Public Relation
  22. Desain Komunikasi Visual
  23. Desain Interior
  24. Product Innovation & Management
  25. Kriya (Fashion & Textile Design)
  26. Creative Arts

Baca Juga

PERSYARATAN DAN KETENTUAN:

  1. Diperuntukkan bagi Siswa/i lulusan SMA/SMK/MA Sederajat kelas 12 atau yang sudah lulus maksimal lima tahun sebelumnya.
  2. Memiliki visi yang jelas dan motivasi yang kuat untuk menggapai cita-cita dan berkontribusi untuk perubahan bangsa dan negara.
  3. Memiliki prestasi yang cukup atau lebih baik dalam bidang akademik dan non akademik.
  4. Memiliki pengalaman berorganisasi.
  5. Keputusan penyelenggara terkait program Beasiswa IDCloudHost adalah mutlak dan tidak dapat diganggu gugat.
  6. Tidak sedang menerima beasiswa lain.

PERSYARATAN TAMBAHAN:

  1. Peserta beasiswa yang terpilih secara konsisten memberikan prestasi minimal mendapatkan IPK > 3.5 setiap semester.
  2. Peserta beasiswa akan mendapatkan reward/bonus jika berhasil memberikan kontribusi melalui prestasi baik itu akademik dan non-akademik.
  3. Penerima Beasiswa IDCloudHost TIDAK diperbolehkan melakukan kagiatan magang atau bekerja di perusahaan kompetitor sejenis IDCloudHost selama menerima beasiswa hingga 5 tahun setelah lulus kuliah.

Baca Juga:
Daftar Beasiswa Kuliah S1 2023 – 2024 untuk Lulusan SMA /SMK/Sederajat

CARA MENDAFTAR:

  1. Untuk mendaftar Beasiswa IDCloudHost 2023, pendaftar harus melakukan registrasi melalui website berikut: https://idcloudhost.com/beasiswa/. Klik daftar dan ikuti langkah-langkah pendaftaran dengan mengisi data yang diminta.
  2. Pendaftaran paling lambat dilakukan tanggal 25 JUNI 2023.
  3. Untuk peserta yang lolos hingga tahap wawancara, dapat mempersiapkan berkas softcopy berikut ini:
    • Lampirkan Foto Seragam Sekolah Terbaru
    • Lampirkan Foto Bebas Terbaru
    • Lampiran KTP dan Kartu Pelajar
    • Lampiran Rapor semester 1-5 yang sudah dilegalisir
    • Lampiran sertifikat atau penghargaan yang pernah dicapai (Optional)
    • Lampiran Kartu Keluarga
    • Esay tentang gambar diri

Baca Juga:
Cerita Inspirasi: Meraih Beasiswa dan Berwirausaha demi Melanjutkan Kuliah

TIMELINE PELAKSANAAN:

  1. Pendaftaran : 05 Januari – 25 Juni 2023
  2. Test Kompetensi Online : 28 Juni – 1 Juli 2023
  3. Seleksi Wawancara : 10 – 14 Juli 2023
  4. Pengumuman Beasiswa : 20 Juli 2023

Untuk informasi lebih lanjut mengenai Beasiswa IDCloudHost, kunjungi:
Instagram: @idcloudhost
Twitter: @idcloudhostcom

FAQ Beasiswa IDCloudHost 2023: https://idcloudhost.com/panduan/faq-program-beasiswa-idcloudhost/
Halaman Resmi Beasiswa IDCloudHost: https://idcloudhost.com/beasiswa/
Silakan dibagikan pada teman-teman yang membutuhkan. Semoga bermanfaat.

Beasiswa untuk Mahasiswa Surabaya dari Pemerintah Kota Surabaya • Info Beasiswa

Pastikan anda menggunakan Aplikasi Info Beasiswa untuk mendapatkan tampilan dan informasi yang maksimal dari website Info Beasiswa

Info Beasiswa – Kabar baik bagi kalian mahasiswa aktif yang memiliki KK/KTP Kota Surabaya dan sedang mencari beasiswa! Saat ini Pemerintah Kota Surabaya kembali menyelenggarakan Beasiswa Pemuda Tangguh Surabaya yang dibuka sampai dengan tanggal 10 MARET 2023. Berikut informasi selengkapnya mengenai Beasiswa untuk Mahasiswa Surabaya.

Beasiswa untuk Mahasiswa Surabaya dari Pemkot Surabaya

DAFTAR PERGURUAN TINGGI MITRA BEASISWA PEMUDA TANGGUH SURABAYA:

  1. Institut Teknologi Sepuluh Nopember
  2. Politeknik Elektronika Negeri Surabaya
  3. Politeknik Kesehatan Kemenkes Surabaya
  4. Politeknik Perkapalan Negeri Surabaya
  5. UIN Sunan Ampel Surabaya
  6. Universitas Airlangga
  7. Universitas Negeri Surabaya
  8. Universitas Pembangunan Nasional “Veteran” Jawa Timur
  9. Universitas Trunojoyo Madura

PERSYARATAN:

  1. Mempunyai KTP Surabaya.
  2. Sedang menempuh perkuliahan pada salah satu perguruan tinggi mitra Beasiswa Pemuda Tangguh Surabaya yang tertera di atas.
  3. Melampirkan scan foto 4×6.
  4. Melampirkan scan KTP Surabaya.
  5. Melampirkan scan Kartu Keluarga.
  6. Melampirkan scan bukti telah diterima di PTN melalui jalur SNMPTN/SBMPTN/jalur lainnya.
  7. Scan sertifikat prestasi yang diraih (bagi jalur non akademik).
  8. Scan Transkrip Nilai dan KRS semester berjalan (bagi mahasiswa semester 2 ke atas).
  9. Melampirkan Surat Pernyataan tidak sedang mendapatkan beasiswa pendidikan lain, baik pemerintah (KIP, PIP) atau dari instansi lain (bisa diunduh pada aplikasi besmart).
  10. Bagi keluarga miskin menyertakan Surat Keterangan Keluarga Miskin dari Dinas Sosial yang bisa diunduh melalui https://dinassosial.surabaya.go.id/pelayanan atau Surat Keterangan Penghasilan dari Kelurahan.
  11. Mengisi form dan mengunggah file persyaratan secara online di https://besmart.surabaya.go.id.

Baca Juga

CARA MENDAFTAR BEASISWA UNTUK MAHASISWA SURABAYA:

  1. Untuk mendaftar Beasiswa Pemuda Tangguh Surabaya, peserta dapat mengisi form pendaftaran online dan mengunggah data isian pada aplikasi Besmart: https://besmart.surabaya.go.id/.
  2. Batas waktu pendaftaran sampai dengan 10 MARET 2023.

Apabila ada yang ingin ditanyakan mengenai Beasiswa untuk Mahasiswa Surabaya, dapat menghubungi kontak berikut:
Layanan Informasi: Senin – Jumat 08.00 – 19.00 WIB
0821 3287 0798 (Whatsapp)
Instagram: @besmart.disbudporaparsby
Sumber Informasi Resmi: Instagram disbudporaparsby

Silakan dibagikan pada teman maupun keluarga yang membutuhkan. Semoga bermanfaat!

Beasiswa Digital Talent 2023 Pelatihan Gratis untuk Mahasiswa, ASN dan Masyarakat Umum • Info Beasiswa

Pastikan anda menggunakan Aplikasi Info Beasiswa untuk mendapatkan tampilan dan informasi yang maksimal dari website Info Beasiswa

Info Beasiswa – Beasiswa Digital Talent merupakan program beasiswa pelatihan talenta digital yang bertujuan untuk meningkatkan keterampilan dan daya saing, produktivitas, profesionalisme SDM bidang teknologi informasi dan komunikasi bagi angkatan kerja muda Indonesia, masyarakat umum, dan aparatur sipil negara di bidang Komunikasi dan Informatika sehingga dapat meningkatkan produktivitas dan daya saing bangsa di era Industri 4.0, serta mampu memenuhi kebutuhan tenaga terampil di bidang teknologi. Seluruh proses seleksi dan pelaksanaan pelatihan Beasiswa Digital Talent tidak dikenakan biaya atau GRATIS. Simak informasi berikut.

Beasiswa Digital Talent 2023 oleh Kemenkominfo

KEUNTUNGAN MENGIKUTI BEASISWA DIGITAL TALENT:

  1. Pelatihan dilakukan secara online (beberapa pelatihan ada yang dilaksanakan secara offline).
  2. Pelatihan tidak dipungut biaya atau gratis.
  3. Mempunyai 8 akademi pelatihan dengan target peserta yang luas dan beragam.
  4. Instruktur yang tersertifikasi, berkualitas, dan berpengalaman di bidangnya.
  5. Bekerjasama dengan perusahaan teknologi ternama.
  6. Peserta yang telah menyelesaikan pelatihan sampai selesai akan mendapatkan beberapa benefit:
    a. Sertifikat Completion
    b. Kesempatan Sertifikasi Global
    c. Akses materi Mentor Class di Platform Diploy
    d. Akses Virtual Internship di Platform Diploy
    e. Penggantian Uang Pulsa
    *benefit yang diberikan tergantung akademi pelatihan dan tema pelatihan yang dipilih

Pada awal tahun 2023 ini terdapat akademi yang dibuka oleh Program Beasiswa Digital Talent yaitu:
A. FRESH GRADUATE ACADEMY (FGA)
B. PROFESSIONAL ACADEMY (PROA)
C. DIGITAL ENTREPRENEURSHIP ACADEMY (DEA)
D. VOCATIONAL SCHOOL GRADUATE ACADEMY (VSGA)
E. THEMATIC ACADEMY (TA)

F. GOVERNMENT TRANSFORMATION ACADEMY (GTA)
Berikut informasi lebih detail mengenai masing-masing akademi Beasiswa Digital Talent tersebut:

A. FRESH GRADUATE ACADEMY (FGA)

Program Beasiswa Digital Talent Fresh Graduate Academy (FGA) merupakan pelatihan kompetensi bidang TIK yang bertujuan untuk mempersiapkan para lulusan yang belum atau tidak sedang bekerja agar memiliki kompetensi profesional, sesuai dengan perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi di era revolusi industri 4.0 agar dapat bersaing baik di industri dalam maupun luar negeri.

Program ini dapat diikuti oleh lulusan D3/D4/S1 serta mahasiswa/i tingkat akhir dari semua jurusan. Diharapkan dengan terselenggaranya program FGA ini, dapat memenuhi kebutuhan tenaga terampil di bidang teknologi dan berkesempatan untuk memiliki sertifikasi global serta dapat bersaing baik di industri dalam maupun luar negeri. 

Daftar Pelatihan Fresh Graduate Academy (FGA) – dilaksanakan secara ONLINE:

  1. Mitra Pelatihan: Binar Academy
    a. Quality Assurance – Batch 1
    b. Data Science – Batch 1
    c. UI/UX Designer – Batch 1
  2. Mitra Pelatihan: Hacktiv8
    a. Scalable web Service with Golang – Batch 1
  3. Mitra Pelatihan: AWS
    a. Cloud Foundation – Batch 1
    b. Cloud Architecting – Batch 1
    c. Machine Learning Foundation – Batch 1
  4. Mitra Pelatihan: Hellomotion
    a. Motion Graphic Artist – Batch 1
    b. Graphic Design and Digital Imaging – Batch 1
    c. 3D Modeling and Animation – Batch 1
  5. Mitra Pelatihan: Train4best
    a. Metaverse Engineer – Batch 1
  6. Mitra Pelatihan: Progate
    a. Intro to Front-end Development – Batch 1
  7. Mitra Pelatihan: Metrodata Academy
    a. Metrodata Camp: Full-Stack Developer – Batch 1
    b. Metrodata Camp: Business Analyst & Quality Assurance – Batch 1
  8. Mitra Pelatihan: Mastersystem
    a. Mastersystem Bootcamp: Network Engineer – Batch 1

Persyaratan Pelatihan Fresh Graduate Academy (FGA):

  1. Merupakan Warga Negara Indonesia.
  2. Berusia maksimal 27 tahun pada saat mendaftar.
  3. Merupakan lulusan D3/D4/S1 atau merupakan mahasiswa/i tingkat akhir, dibuktikan dengan ijazah/SKL/Transkrip Nilai/Surat Keterangan Sidang.
  4. Tidak sedang bekerja.
  5. Lolos Seleksi Administrasi dan Tes Substansi secara online.
  6. Sanggup menyediakan sarana pelatihan dengan spesifikasi tertentu sesuai persyaratan masing-masing tema pelatihan (tertulis dalam silabus).

Cara Mendaftar Program Fresh Graduate Academy (FGA):

  1. Untuk mendaftar Beasiswa Digital Talent bisa dilakukan secara online pada link website berikut: https://digitalent.kominfo.go.id/register. Bagi yang belum mempunyai akun, buat akun terlebih dulu dengan mengisi data-data yang diminta. Sedangkan bagi peserta yang sudah pernah mengikuti pelatihan Beasiswa Digital Talent periode 2019 s/d 2022, silahkan Login kembali menggunakan email yang digunakan terakhir kali saat mengikuti pelatihan Beasiswa Digital Talent.
  2. Cek email untuk verifikasi, kemudian login menggunakan email dan password yang telah dibuat.
  3. Setelah berhasil login, silahkan mengisi atau mengupdate data diri pada form yang tertera.
  4. Selanjutnya pilih tema Program FGA yang dituju pada link berikut: https://digitalent.kominfo.go.id/akademi/FGA. Klik Lihat Detail dan klik tulisan Daftar Sekarang.
  5. Batas waktu pendaftaran Program Fresh Graduate Academy sampai dengan 28 Februari 2023.

B. PROFESSIONAL ACADEMY (PROA)

Salah satu akademi dari program Beasiswa Digital Talent ini bertujuan untuk memfasilitasi para pekerja yang ingin alih kompetensi (reskilling) untuk bekerja di bidang Teknologi Informasi dan Komunikasi (TIK), atau meningkatkan kompetensi (upskilling) bagi para tenaga kerja TIK untuk memperdalam dan memperluas keterampilannya. Pelatihan PROA dilaksanakan sepenuhnya secara daring/online dimana peserta akan belajar secara mandiri dan dapat mengatur waktu belajar sesuai dengan durasi waktu yang telah ditentukan.

Daftar Pelatihan Professional Academy (PROA):

  1. Mitra Pelatihan: DQLab
    a. Data Analyst – Batch 1
    b. Data Engineer – Batch 1
    c. Data Scientist – Batch 1
  2. Mitra Pelatihan: Cisco
    a. Python – Batch 1
    b. DevNet Associate – Batch 1
  3. Mitra Pelatihan: AWS
    a. AWS Cloud Foundations – Batch 1
    b. AWS Cloud Architect – Batch 1
  4. Mitra Pelatihan: RedHat
    a. OpenStack Administrator – Batch 1
  5. Mitra Pelatihan: Google
    a. Google Cloud Fundamental – Batch 1
  6. Mitra Pelatihan: Hellomotion
    a. Video Editing – Batch 1
    b. Desain Infografis – Batch 1
    c. 3D Modeling & Animation Artist – Batch 1

Persyaratan Pelatihan Professional Academy (PROA):

  1. Merupakan Warga Negara Indonesia dibuktikan dengan KTP/KK.
  2. Professional (Swasta/Negeri, ASN, TNI, Polri, Pekerja Lepas, Pekerja Paruh Waktu, Wirausahawan, Magang, Sudah pernah Bekerja dibuktikan dengan Surat Keterangan Bekerja/Magang (Contoh: Surat Tugas/ID Card/Surat Keterangan Bekerja), atau Surat Pernyataan Sedang Bekerja/Magang/Berwirausaha/Pekerja Lepas/Pekerja Paruh Waktu/Pernah Bekerja (template surat dapat diakses ketika melakukan pendaftaran).
  3. Tidak sedang menempuh pendidikan setara S1 (template surat dapat diakses ketika melakukan pendaftaran).
  4. Bagi calon peserta penyandang disabilitas dapat mendaftar pelatihan dengan menyediakan sarana dan prasarana pendukung pelatihan secara mandiri.

Cara Mendaftar Program Pelatihan Professional Academy (PROA):

  1. Untuk mendaftar Beasiswa Digital Talent bisa dilakukan secara online pada link website berikut: https://digitalent.kominfo.go.id/register. Bagi yang belum mempunyai akun, buat akun terlebih dulu dengan mengisi data-data yang diminta. Sedangkan bagi peserta yang sudah pernah mengikuti pelatihan Beasiswa Digital Talent periode 2019 s/d 2022, silahkan Login kembali menggunakan email yang digunakan terakhir kali saat mengikuti pelatihan Beasiswa Digital Talent.
  2. Cek email untuk verifikasi, kemudian login menggunakan email dan password yang telah dibuat.
  3. Setelah berhasil login, silahkan mengisi atau mengupdate data diri pada form yang tertera.
  4. Selanjutnya pilih tema Program PROA yang dituju pada link berikut: https://digitalent.kominfo.go.id/akademi/PROA. Klik Lihat Detail dan klik tulisan Daftar Sekarang.
  5. Batas waktu pendaftaran untuk Program PROA sampai dengan 24 Februari 2023.

C. DIGITAL ENTREPRENEURSHIP ACADEMY (DEA)

Program Digital Entrepreneurship Academy (DEA) Digital Talent Scholarship 2022 merupakan program dari Kementerian Komunikasi dan Informatika yang bertujuan menyiapkan Sumber Daya Manusia unggul untuk mempercepat transformasi digital bidang kewirausahaan dalam rangka meningkatkan ekonomi digital, dengan target yang dilatih pada tahun 2022 sejumlah 60.000 orang. Sasaran program ini mencakup mencetak pewirausaha digital baru, upskilling pewirausaha digital maju, dan pengembangan kewirausahaan digital di desa yang inklusif.

Daftar Pelatihan Digital Entrepreneurship Academy (DEA):

  • Google Digital Entrepreneurship 2022 Kelas Umum – Angkatan 16. Mitra Pelatihan: Google. Deadline: 9 September 2022.
  • Women in Digital Entrepreneurship (WIDE) Kelas Cerdas Menabung Angkatan 1. Mitra Pelatihan: Mastercard, Mercycorp, Micromentor. Deadline: 9 September 2022.
  • NFT and Tokenization for SMEs. Mitra Pelatihan: Selaras Group. Deadline: 9 September 2022.
  • Fintech Foundation Program Flex – Batch 5. Mitra Pelatihan: Ant Group. Deadline: 26 September 2022.
  • Kelas Search Engine Optimization Batch 4. Mitra Pelatihan: Tokopedia. Deadline: 24 Oktober 2022.
  • Kelas Search Engine Optimization Batch 3. Mitra Pelatihan: Tokopedia. Deadline: 10 Oktober 2022.
  • dan masih banyak tema pelatihan DEA lainnya yang bisa dibuka pada link website berikut: https://digitalent.kominfo.go.id/detail/akademi/145.

Cara Mendaftar Pelatihan Digital Entrepreneurship Academy (DEA):

  1. Untuk mendaftar Beasiswa Digital Talent bisa dilakukan secara online pada link website berikut: https://digitalent.kominfo.go.id/register. Bagi yang belum mempunyai akun, buat akun terlebih dulu dengan mengisi data-data yang diminta. Sedangkan bagi peserta yang sudah pernah mengikuti pelatihan Beasiswa Digital Talent periode 2019 s/d 2021, silahkan Login kembali menggunakan email yang digunakan terakhir kali saat mengikuti pelatihan Beasiswa Digital Talent.
  2. Cek email untuk verifikasi, kemudian login menggunakan email dan password yang telah dibuat.
  3. Setelah berhasil login, silahkan mengisi atau mengupdate data diri pada form yang tertera.
  4. Selanjutnya pilih tema Program DEA yang dituju pada link berikut: https://digitalent.kominfo.go.id/detail/akademi/145. Klik Lihat Selengkapnya dan klik tulisan Daftar Pelatihan.
  5. Batas waktu pendaftaran untuk Program DEA bervariasi, bisa dilihat selengkapnya pada link website Daftar pelatihan Program DEA yang tertera di atas.

Baca Juga

D. VOCATIONAL SCHOOL GRADUATE ACADEMY (VSGA)

Program Vocational School Graduate Academy (VSGA) merupakan program pelatihan dan sertifikasi berbasis kompetensi nasional atau SKKNI (Standar Kompetensi Kerja Nasional Indonesia) yang ditujukan bagi lulusan SMK/sederajat serta Diploma 3 dan 4 yang belum bekerja dan memiliki latar belakang pendidikan sesuai dengan skema pelatihan yang dipilih.

Daftar Pelatihan Vocational School Graduate Academy (VSGA):

  1. Mitra Pelatihan: BPPTIK
    a. Teknisi Utama Jaringan Komputer
    b. Junior Network Administrator
    c. Junior Graphic Designer
    d. Junior Web Developer
  2. dan masih banyak tema pelatihan VSGA lainnya yang bisa dibuka pada link website berikut: https://digitalent.kominfo.go.id/detail/akademi/150

Persyaratan Pelatihan Vocational School Graduate Academy (VSGA):

  1. Merupakan Warga Negara Indonesia.
  2. Usia Maksimal 29 Tahun pada saat mendaftar.
  3. Lulusan SMK/ SMA atau MA/ MA Kejuruan atau D3/D4.
  4. Belum Mendapatkan Pekerjaan Tetap/sedang tidak bekerja.
  5. Lolos Seleksi Administrasi dan Tes Substansi.

Cara Mendaftar Pelatihan Vocational School Graduate Academy (VSGA):

  1. Untuk mendaftar Beasiswa Digital Talent bisa dilakukan secara online pada link website berikut: https://digitalent.kominfo.go.id/register. Bagi yang belum mempunyai akun, buat akun terlebih dulu dengan mengisi data-data yang diminta. Sedangkan bagi peserta yang sudah pernah mengikuti pelatihan Beasiswa Digital Talent periode 2019 s/d 2021, silahkan Login kembali menggunakan email yang digunakan terakhir kali saat mengikuti pelatihan Beasiswa Digital Talent.
  2. Cek email untuk verifikasi, kemudian login menggunakan email dan password yang telah dibuat.
  3. Setelah berhasil login, silahkan mengisi atau mengupdate data diri pada form yang tertera.
  4. Selanjutnya pilih tema Program VSGA yang dituju pada link berikut: https://digitalent.kominfo.go.id/detail/akademi/150. Klik Lihat Selengkapnya dan klik tulisan Daftar Pelatihan.
  5. Batas waktu pendaftaran Program VSGA sampai dengan 11 AGUSTUS 2022.

E. THEMATIC ACADEMY (TA)

Program Thematic Academy bertujuan untuk meningkatkan keterampilan digital ke berbagai kalangan. Berbeda dari tahun-tahun sebelumnya, Thematic Academy tahun 2022 memberikan pelatihan non sertifikasi kepada 40,000 peserta dengan sasaran mewujudkan pemanfaatan TIK yang infklusif dan berdampak bagi peningkatan kualitas hidup.

Daftar Pelatihan Thematic Academy (TA):

  1. Deadline: 21 September 2022.
    Mitra Pelatihan: BPPTIK.
    a. Pengenalan Coding untuk Tenaga Pendidik SD dan SMP Gelombang 9
    b. Pelatihan Video Content Creator Gelombang 11
    c. Pelatihan Pengenalan AI untuk Tenaga Pendidik SD dan SMP Gelombang 11
    d. Pelatihan Basic Cyber Security untuk Sektor Kesehatan bagi Tenaga Kesehatan Gelombang 11
    e. Aplikasi Perkantoran bagi Pengelola Pesantren, Penyuluh Agama, GTK Madrasah Gelombang Ke-15
    f. Desain Grafis bagi Pengelola Pesantren, Penyuluh Agama, GTK Madrasah Gelombang Ke-15
  2. dan masih banyak tema pelatihan TA lainnya yang bisa dibuka pada link website berikut: https://digitalent.kominfo.go.id/detail/akademi/146.

Persyaratan Umum Pelatihan Thematic Academy (TA):

  1. Warga Negara Indonesia.
  2. Berusia 17-49 tahun pada saat mendaftar.
  3. Minimal lulusan SMA/SMK/Sederajat dengan latar belakang pendidikan umum.

Cara Mendaftar Program Pelatihan Thematic Academy (TA):

  1. Untuk mendaftar Beasiswa Digital Talent bisa dilakukan secara online pada link website berikut: https://digitalent.kominfo.go.id/register. Bagi yang belum mempunyai akun, buat akun terlebih dulu dengan mengisi data-data yang diminta. Sedangkan bagi peserta yang sudah pernah mengikuti pelatihan Beasiswa Digital Talent periode 2019 s/d 2021, silahkan Login kembali menggunakan email yang digunakan terakhir kali saat mengikuti pelatihan Beasiswa Digital Talent.
  2. Cek email untuk verifikasi, kemudian login menggunakan email dan password yang telah dibuat.
  3. Setelah berhasil login, silahkan mengisi atau mengupdate data diri pada form yang tertera.
  4. Selanjutnya pilih tema Program TA yang dituju pada link berikut:  https://digitalent.kominfo.go.id/detail/akademi/146. Klik Lihat Selengkapnya dan klik tulisan Daftar Pelatihan.
  5. Batas waktu pendaftaran untuk Program TA bervariasi, bisa dilihat selengkapnya pada link website Daftar pelatihan Program TA yang tertera di atas.

F. GOVERNMENT TRANSFORMATION ACADEMY (GTA)

Government Transformation Academy (GTA) merupakan salah satu akademi dari Digital Talent Scholarship tahun 2022 yang bertujuan untuk meningkatkan kompetensi 20.000 ASN dalam mendukung akselerasi transformasi digital di Kementerian/Lembaga/Pemerintah Daerah (K/L/D). Pelatihan GTA berfokus pada tema-tema pelatihan yang banyak diminati dan dibutuhkan bagi ASN/TNI/POLRI.

Persyaratan Pelatihan Government Transformation Academy (GTA):

  1. Merupakan Aparatur Sipil Negara (ASN) atau Pegawai Pemerintah Non-ASN/TNI/Polri.
  2. Pendidikan minimal sesuai dengan persyaratan masing-masing tema pelatihan (berbagai jurusan).
  3. Memperoleh Surat Tugas dari Pimpinan atau Pejabat yang berwenang.
  4. Sanggup dan bersedia menyediakan sarana dan persyaratan sesuai dengan ketentuan masing – masing tema pelatihan.

Cara Mendaftar Pelatihan Government Transformation Academy (GTA):

  1. Untuk mendaftar Beasiswa Digital Talent bisa dilakukan secara online pada link website berikut: https://digitalent.kominfo.go.id/register. Bagi yang belum mempunyai akun, buat akun terlebih dulu dengan mengisi data-data yang diminta. Sedangkan bagi peserta yang sudah pernah mengikuti pelatihan Beasiswa Digital Talent periode 2019 s/d 2021, silahkan Login kembali menggunakan email yang digunakan terakhir kali saat mengikuti pelatihan Beasiswa Digital Talent.
  2. Cek email untuk verifikasi, kemudian login menggunakan email dan password yang telah dibuat.
  3. Setelah berhasil login, silahkan mengisi atau mengupdate data diri pada form yang tertera.
  4. Selanjutnya pilih tema Program GTA yang dituju pada link berikut: https://digitalent.kominfo.go.id/detail/akademi/148. Klik Lihat Selengkapnya dan klik tulisan Daftar Pelatihan.
  5. Pilihan pelatihan Program GTA yang sedang dibuka bisa dilihat selengkapnya pada link website Daftar pelatihan Program GTA yang tertera di atas.

Apabila ada pertanyaan mengenai Beasiswa Digital Talent dapat menghubungi kontak berikut:
Kementerian Komunikasi dan Informatika RI
Jl. Medan Merdeka Barat No. 9
Jakarta Pusat, 10110
Email: digitalent@mail.kominfo.go.id
Instagram: @digitalent.kominfo

Twitter: DTS_Kominfo⁣
Facebook & Telegram: Digital Talent Scholarship⁣

Sumber Website Resmi: https://digitalent.kominfo.go.id/
Silakan dibagikan pada rekan-rekan yang membutuhkan. Semoga bermanfaat.

Beasiswa VDMI 2023 untuk Mahasiswa D3, D4 dan S1 Indonesia • Info Beasiswa

Pastikan anda menggunakan Aplikasi Info Beasiswa untuk mendapatkan tampilan dan informasi yang maksimal dari website Info Beasiswa

Info Beasiswa – Bagi kamu mahasiswa D3, D4 dan S1 yang sedang mencari bantuan kuliah, Program Beasiswa VDMS (Van Deventer-Maas Stichting) atau Beasiswa VDMI (Van Deventer-Maas Indonesia) kembali dibuka di tahun 2023. Berikut informasi selengkapnya mengenai Beasiswa VDMS (VDMI).

Beasiswa VDMI Tahun 2023 untuk Mahasiswa D3, D4 dan S1

DURASI PEMBERIAN BEASISWA UNTUK MAHASISWA D3, D4 dan S1:

Durasi pemberian Beasiswa VDMI untuk D4/S1: dari semester 2 s/d 6 dan untuk D3: dari semester 2 s/d 4), kecuali yang bersangkutan tidak dapat mempertahankan prestasi (IPK < 3,00), cuti, tidak mengkonfirmasi penerimaan dana serta tidak memberikan laporan sama sekali dalam periode tertentu.

CAKUPAN BEASISWA VDMI:

  1. Bantuan dana senilai Rp 750.000,- setiap bulan yang dibayarkan kepada rekening pribadi penerima beasiswa.
  2. Satu kali Bonus TOEFL (jika ada) sebesar Rp. 400.000,- dan Bonus Lulus Tepat Waktu (D4/S1 sebesar Rp. 700.000,- dan D3 sebesar Rp. 700.000,-).
  3. Mendapatkan pelatihan pengembangan kapasitas pribadi (Capacity Building) melalui proses seleksi. Seluruh biaya pelatihan ditanggung oleh Yayasan Van Deventer-Maas Indonesia.

DAFTAR PERGURUAN TINGGI MITRA BEASISWA VDMI:

  1. Universitas Gadjah Mada (UGM)
  2. Universitas Negeri Medan (UNIMED)
  3. Institut Pertanian Bogor (IPB)
  4. Universitas Sumatra Utara (USU)
  5. Universitas Padjadjaran (UNPAD)
  6. Universitas Negeri Padang (UNP)
  7. Universitas Negeri Semarang (UNNES)
  8. Universitas Andalas (UNAND)
  9. Universitas Airlangga (UNAIR)
  10. Universitas Nusa Cendana (UNDANA)
  11. Universitas Kristen Satya Wacana (UKSW)
  12. Universitas Kristen Artha Wacana (UKAW)
  13. Universitas Hasanuddin (UNHAS)
  14. Universitas Pattimura (UNPATI)
  15. Universitas Lambung Mangkurat (UNLAM)
  16. Universitas Wijaya Kusuma Surabaya (UWKS)
  17. Universitas Atma Jaya Makassar (UAJM)
  18. Universitas Tanjungpura (UNTAN)
  19. Universitas Sam Ratulangi (UNSRAT)
  20. Institut Teknologi Bandung (ITB)
  21. Institut Teknologi Sepuluh November (ITS)
  22. Universitas Katolik De La Salle (USALLE)
  23. Universitas Katolik Soegijapranata (USOEGI)
  24. Universitas Flores (UNFLOR)
  25. Universitas Bung Hatta (UBH)
  26. Universitas Hang Tuah (UHT)
  27. Universitas Katolik Widya Mandira (UNWIRA)
  28. STIKOM Uyelindo, Kupang (STIKOM)
  29. Universitas Sanatha Dharma (USD)
  30. Universitas Kristen Indonesia Maluku (UKIM)
  31. Universitas Negeri Gorontalo (UNG)
  32. Universitas Kristen Wira Wacana (UNWINA)
  33. Universitas Islam Indonesia (UII)
  34. Universitas Palangka Raya (UPR)

Bagi mahasiswa dari universitas selain yang disebutkan di atas, pada saat mendaftar bisa memilih “RvG – Non Partner”.

Baca Juga

PERSYARATAN BEASISWA VDMI:

  1. Merupakan mahasiswa D4/S1 semester 2 s/d 6 dan mahasiswa D3 semester 2 s/d 4.
  2. Berusia maksimal 27 tahun.
  3. Berasal dari keluarga dengan ekonomi tidak mampu, dibuktikan dengan SKTM (Surat Keterangan Tidak Mampu) dan atau Surat Rekomendasi dari pihak kampus yang menyatakan kondisi keuangan/kemampuan ekonomi mahasiswa yang bersangkutan.
  4. Memiliki IPK ≥ 3.00.
  5. Saat ini sedang menempuh jurusan:
  6. Pertanian, Perikanan, Peternakan, Arsitektur, Seni dan Budaya, Biologi, Kimia, Matematika, Fisika, Komunikasi, Ekonomi, Pendidikan, Teknik, Bahasa, Manajemen, Kehutanan, Geografi, Kesehatan/Kedokteran, Sejarah, Informatika, Statistik, Hukum, Politik, dll (kecuali Agama dan Teologi).
  7. Aktif berorganisasi atau di komunitas diutamakan.
  8. Lebih diutamakan bagi mereka yang fasih berbahasa Inggris.
  9. Tidak sedang mendapatkan beasiswa lain.

Baca Juga

CARA MENDAFTAR BEASISWA VDMI:

  1. Untuk mendaftar Beasiswa VDMI 2023, peserta dapat mendaftarkan diri secara online pada link website berikut: http://vas.vdms-scholarship.org. Link pendaftaran dapat diakses antara pkl 09.00 – 17.00 WIB.
  2. Pada bagian bawah halaman, masukkan alamat email yang digunakan, kemudian klik Submit.
  3. Selanjutnya pada halaman Preliminary Application Form 1 (PAF 1), masukkan data-data yang diminta.
  4. Batas waktu pendaftaran Beasiswa VDMI sampai dengan 10 MARET 2023.
  5. Peserta dapat mengunduh form daftar dokumen persyaratan yang diperlukan ketika sudah melengkapi pendaftaran secara online.
  6. Berikut berkas dokumen yang harus disiapkan:
  • List of required document (DOWNLOAD).
  • Surat Keterangan Tidak Mampu (SKTM) yang dibuat dan disahkan oleh Kelurahan/berwajib ditanda-tangani di atas meterai Rp. 10.000,- maksimal 1 (satu) tahun terakhir, atau Surat rekomendasi dari pihak Universitas (ditanda-tangani oleh Rektor/Dekan/Kaprodi) yang menyatakan kondisi ekonomi keluarga.
  • Transkrip akademik atau IPK terbaru (miniminal dengan nilai 3.00).
  • Slip gaji resmi orang tua atau wali, baik dari institusi pemerintah atau swasta. Apabila kedua orang tua bekerja, maka wajib melampirkan slip gaji keduanya, maksimal 2 (dua) bulan terakhir, atau Surat Keterangan Pekerjaan dan Penghasilan orang Tua/wali (bila wiraswasta) yang dibuat dan disahkan oleh Kelurahan/berwajib ditandatangani di atas meterai Rp 10.000,- maksimal 1 (satu) tahun terakhir.
  • Fotocopy KTP, Kartu Tanda Mahasiswa (KTM), Kartu Keluarga (KK).
  • Fotocopy tagihan listrik atau telepon (maksimal 2 bulan terakhir), apabila tidak ada maka silakan membuat/mengajukan surat keterangan berisi informasi besar daya dan biaya yang dikeluarkan untuk kebutuhan listrik kemudian diberi tandatangan dan disahkan di kelurahan/berwajib.
  • Essay mengenai diri Anda (keluarga, studi dan kegiatan sosial dan prestasi), apa yang Anda ketahui tentang VDMI, mengapa VDMI harus memilih Anda untuk menjadi penerima beasiswa, apa yang Anda harapkan jika terpilih sebagai penerima beasiswa, dan apa yang akan Anda lakukan bagi masyarakat setelah selesai menerima beasiswa dan lulus kuliah (panjang essay minimal 1.5 halaman A4, huruf: Palatino Linotype, ukuran 11, dan spasi 1).
  • Fotocopy halaman depan buku tabungan yang atas nama Anda sendiri dan pasfoto 4×6 (disiapkan hanya apabila mahasiswa tersebut lolos tahap 3).
    Catatan: Semua berkas asli dan fotocopy diwajibkan menggunakan kertas A4, khusus bagi KTP dan KTM dapat digabung pada satu file.
  1. Pastikan Anda telah mempunyai foto masing-masing dokumen persyaratan sebagai backup sebelum berkas fisik (hardcopy) dikumpulkan ke pihak penanggung jawab di universitas masing-masing. Kontak penanggung jawab di universitas masing-masing bisa dilihat pada link berikut: Daftar Kontak.
  2. Pihak universitas akan menyerahkan berkas dokumen tersebut ke Kantor Yayasan Van Deventer-Maas Indonesia di Yogyakarta untuk diseleksi sesuai kriteria.
  3. Jika diterima sebagai penerima beasiswa, maka yang bersangkutan harus menandatangani Surat perjanjian beasiswa antara penerima beasiswa dan Pihak Kampus sesuai persetujuan dan ketentuan dari Van Deventer-Maas Indonesia.
  4. Pengumuman hasil seleksi akan disampaikan melalui email. Diharapkan alamat email dan nomer kontak HP selalu dalam status aktif. Jika saat pengumuman, panitia kesulitan menghubungi peserta baik melalui email atau telepon, maka yang bersangkutan akan diganti dengan peserta lainnya.

Pihak Info Beasiswa hanya membantu menyebarkan program beasiswa 2023 ini, jika ada yang ingin ditanyakan mengenai Beasiswa VDMI dapat menghubungi kontak berikut:
Yayasan Van Deventer-Maas Indonesia
Jl. Purwanggan No.9
Kelurahan Purwokinanti, Kecamatan Pakualaman
Yogyakarta 55112
Telp : 0274-510406 / Fax : 0274-556549

Email: info@vandeventermaas.or.id

Instagram: @yvdmi
Sumber Informasi Resmi: http://vandeventermaas.or.id/ers/
Silakan dibagikan pada teman-teman yang membutuhkan. Semoga bermanfaat!

Beasiswa S1 Universitas Pertahanan Tahun 2023 untuk Lulusan SMA/SMK/Sederajat • Info Beasiswa

Pastikan anda menggunakan Aplikasi Info Beasiswa untuk mendapatkan tampilan dan informasi yang maksimal dari website Info Beasiswa

Info Beasiswa – Kabar baik bagi lulusan SMA/SMK/Sederajat yang sedang mencari beasiswa kuliah S1. Beasiswa S1 Universitas Pertahanan berikut ini layak untuk dicoba! Saat ini Universitas Pertahanan (UNHAN) dengan Akreditasi “A” menawarkan Jalur Beasiswa Program Sarjana (S1) untuk lulusan SMA/SMK/Sederajat. UNHAN secara akademik dibina oleh Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan dalam hal ini dilakukan oleh Direktorat Jenderal Pendidikan Tinggi dan secara fungsional dibina oleh Kementerian Pertahanan. Berikut informasi selengkapnya.

Informasi Pendaftaran Beasiswa S1 Universitas Pertahanan Tahun 2023

Universitas Pertahanan telah mendapatkan Akreditasi A dari BAN-PT. Sebagai informasi, program S1 UNHAN akan dilaksanakan di Kampus Bela Negara Kompleks IPSC Sentul, Kabupaten Bogor, Jawa Barat.

Beasiswa S1 Universitas Pertahanan yang diberikan berupa bebas biaya kuliah, tempat tinggal berupa asrama, hingga pemenuhan kebutuhan hidup terkait pendidikan.

FAKULTAS & PROGRAM STUDI YANG TERSEDIA:

  1. FAKULTAS KEDOKTERAN DAN ILMU KESEHATAN:
    – Prodi Sarjana Kedokteran
    – Prodi Sarjana Farmasi
  2. FAKULTAS SAINS DAN TEKNOLOGI PERTAHANAN:
    – Prodi Sarjana Biologi
    – Prodi Sarjana Kimia
    – Prodi Sarjana Fisika
    – Prodi Sarjana Matematika
    – Prodi Sarjana Teknik Sipil
    – Prodi Sarjana Teknik Informatika
    – Prodi Sarjana Teknik Elektro
    – Prodi Sarjana Teknik Mesin

Selama proses pendaftaran dan seleksi mahasiswa baru Program S1 Universitas Pertahanan tidak dipungut biaya. Peserta yang lolos seleksi tahap akhir akan mendapatkan beasiswa biaya perkuliahan selama pendidikan di UNHAN.

Baca Juga

PERSYARATAN UMUM BEASISWA S1 UNIVERSITAS PERTAHANAN:

  1. Merupakan Warga Negara Indonesia (WNI).
  2. Sehat jasmani dan rohani serta tidak buta warna.
  3. Berijazah SMA/sederajat jurusan IPA dan SMK/sederajat lulusan tahun 2022 atau 2023.
  4. Tidak pernah tinggal kelas selama di SMA/SMK/sederajat.
  5. Nilai rapor SMA, SMK/sederajat semester I s.d. V rata-rata 80 dan diprioritaskan siswa yang masuk 10 (sepuluh) besar terbaik yang bersangkutan pada semester V.
  6. Mempunyai nilai Tes Intelligent Quotient (IQ) minimal 120 (melampirkan bukti nilai hasil tes).
  7. Usia maksimal 20 tahun pada saat masuk pendidikan.
  8. Mempunyai tinggi badan untuk laki-laki minimal 160 cm dan perempuan minimal 155 cm serta berat badan proporsional.
  9. Lulus seleksi administrasi, kesehatan, kesehatan jiwa, pemeriksaan psikologi (IQ), mental ideologi dan wawancara yang dilaksanakan oleh Universitas Pertahanan RI.
  10. Mampu mengoperasikan komputer (aplikasi internet dan office).
  11. Bersedia ditempatkan di mana saja sebagai prajurit TNI.
  12. Bersedia menandatangani surat perjanjian kontrak mahasiswa dan surat pernyataan.
  13. Persetujuan orang tua/wali, bersedia tinggal di asrama dan sanggup mematuhi peraturan Universitas Pertahanan RI.
  14. Transkrip nilai dan ijazah yang dilegalisir oleh Kemendikbud untuk sekolah SMA luar negeri atau Dinas Pendidikan setempat bagi calon mahasiswa yang berasal dari SMA yang berasal dari SMA berlatar belakang international school di dalam negeri.
  15. Bersedia untuk tidak menikah dan tidak hamil selama mengikuti pendidikan.
  16. Tidak sedang menerima beasiswa lain dan tidak akan menerima beasiswa lain selama mengikuti pendidikan.

PERSYARATAN KHUSUS BEASISWA S1 UNIVERSITAS PERTAHANAN:

Selain memenuhi persyaratan umum Beasiswa S1 Universitas Pertahanan yang disebutkan di atas, calon mahasiswa juga harus memenuhi persyaratan khusus sesuai program studi yang dituju sebagai berikut:

Lulusan SMA/Sederajat

  1. Prodi Sarjana Kedokteran
    Nilai rapor semester 5 untuk Biologi dan Matematika minimal 90
  2. Prodi Sarjana Farmasi
    Nilai rapor semester 5 untuk Biologi, Kimia, dan Matematika minimal 90
  3. Prodi Sarjana Matematika
    Nilai rapor semester 5 untuk Matematika minimal 90
  4. Prodi Sarjana Fisika
    Nilai rapor semester 5 untuk Fisika dan Matematika minimal 90
  5. Prodi Sarjana Kimia
    Nilai rapor semester 5 untuk Kimia dan Matematika minimal 90
  6. Prodi Sarjana Biologi
    Nilai rapor semester 5 untuk Biologi dan Matematika minimal 90
  7. Prodi Sarjana Teknik Sipil
    Nilai rapor semester 5 untuk Fisika dan Matematika minimal 90
  8. Prodi Sarjana Teknik Mesin
    Nilai rapor semester 5 untuk Fisika dan Matematika minimal 90
  9. Prodi Sarjana Teknik Elektro
    Nilai rapor semester 5 untuk Fisika dan Matematika minimal 90
  10. Prodi Sarjana Teknik Informatika
    Nilai rapor semester 5 untuk Fisika dan Matematika minimal 90

Lulusan SMK/Sederajat

Program Keahlian SMK yang dapat mengikuti Program Beasiswa S1 Universitas Pertahanan:

  1. Teknologi Konstruksi Dan Properti
  2. Teknik Geomatika Dan Geospasial
  3. Teknik Ketenagalistrikan
  4. Teknik Mesin
  5. Teknologi Pesawat Udara
  6. Teknik Grafika
  7. Teknik Otomotif
  8. Teknik Perkapalan
  9. Teknik Elektronika
  10. Teknik Komputer Dan Informatika
  11. Teknik Telekomunikasi
  12. Teknologi Laboratorium Medik
  13. Farmasi

Catatan:

  1. Program Keahlian SMK tidak berlaku pada Program S1 Khusus pada Prodi Sarjana Kedokteran, Prodi Sarjana Biologi, Prodi Sarjana Matematika, Prodi Sarjana Kimia & Prodi Sarjana Fisika.
  2. Nilai rapor semester 5 untuk pelajaran sesuai struktur kurikulum SMK pusat keunggulan, meliputi: Pendidikan Jasmani, Olahraga dan Kesehatan, Matematika, Kejuruan, Projek Kreatif dan Kewirausahaan, dan Praktek Kerja Lapangan minimal 90.

DOKUMEN/BERKAS PERSYARATAN BEASISWA S1 UNIVERSITAS PERTAHANAN (softcopy):

  1. Surat keterangan sehat, surat keterangan bebas narkoba dan bebas tato dari RS Pemerintah
  2. Surat Keterangan Catatan Kepolisian (SKCK)
  3. Scan rapor SMA asli dari semester I s.d V yang dilegalisir oleh sekolah
  4. Ijasah SMA asli atau Surat Keterangan Lulus (SKL) dari sekolah
  5. Hasil Tes IQ (maksimal 2 tahun terakhir)
  6. Akte kelahiran
  7. Kartu Tanda Penduduk (KTP)
  8. Kartu Keluarga (KK)
  9. Surat izin orang tua
  10. Surat bebas buta warna
  11. Scan BPJS
  12. Surat kesediaan mematuhi segala peraturan dan ketetapan Unhan RI

Baca Juga: DAFTAR LENGKAP BEASISWA S1 2023 – 2024 UNTUK LULUSAN SMA/SMK/SEDERAJAT

CARA MENDAFTAR BEASISWA S1 UNIVERSITAS PERTAHANAN:

  1. Untuk mendaftar Beasiswa S1 Universitas Pertahanan, peserta membuat akun pendaftaran pada situs PMB Unhan melalui link berikut: https://penerimaan.idu.ac.id/home/login, kemudian klik tulisan Buat Akun. Dianjurkan menggunakan browser Chrome, Firefox, atau Microsoft Edge dalam mengakses website ini.
  2. Isi data-data berupa Nama Lengkap, NIK (lihat di KTP/Kartu Keluarga), email aktif dan password.
  3. Login ke akun yang dibuat dan isi data yang dibutuhkan dengan lengkap dan benar seperti identitas diri, data fisik dan kesehatan, data orang tua, dan kontak.
  4. Mengunggah (upload) foto:
    a. Pasfoto berwarna ukuran 4×6 memakai seragam SMA/SMK dengan latar belakang putih.
    b. Foto berwarna seluruh Badan tampak depan memakai seragam SMA/SMK dengan latar belakang putih.
    c. Foto berwarna seluruh Badan tampak samping kanan dan kiri memakai seragam SMA/SMK dengan latar belakang putih.
  5. Mengisi riwayat pendidikan meliputi data asal sekolah dan nilai rapor mata pelajaran matematika, fisika, kimia, dan biologi semester I s.d V.
  6. Peserta mengunggah syarat admnistrasi berupa scan berkas dokumen yang disebutkan di atas.
  7. Menentukan Fakultas dan Program Studi yang dipilih.
  8. Batas waktu pendaftaran Beasiswa S1 Universitas Pertahanan sampai dengan 28 FEBRUARI2023.
  9. Peserta wajib mengikuti rangkaian tes sesuai jadwal yang telah ditentukan.
  10. Melihat pengumuman hasil seleksi pendaftaran online.

JADWAL PENDAFTARAN & SELEKSI BEASISWA S1 UNIVERSITAS PERTAHANAN:

  1. Pendaftaran Online: 1 – 28 Februari 2023
  2. Pengumuman Peserta Tes TPS/TPA & TOEFL: 6 Maret 2023
  3. Try Out TPS/TPA & TOEFL: 8 Maret 2023
  4. TPS/TPA: 9 Maret 2023
  5. TOEFL: 10 Maret 2023
  6. Try Out RIK Psikologi: 30 Maret 2023
  7. RIK Psikologi: 31 Maret 2023
  8. Pengumuman Hasil Tes TPS/TPA, TOEFL dan Psikologi: 11 April 2023
  9. Kedatangan Peserta Tes ke Unhan RI: 4 Mei 2023
  10. MI Tertulis: 5 Mei 2023
  11. Rikkes / Keswa: 6 – 7 Mei 2023
  12. MI Wawancara & Wawancara Akademik: 8 – 10 Mei 2023
  13. SAMAPTA “A” DAN “B”, RENANG: 11 – 12 Mei 2023
  14. Pengumuman Kelulusan: 15 Mei 2023

Catatan:

  • Jadwal dapat berubah sewaktu-waktu dan diinformasikan di website PMB Unhan RI.
  • Segala keputusan dan perubahan menjadi hak Panitia PMB Unhan RI 2023 dan tidak dapat diganggu gugat.

Apabila ada yang ingin ditanyakan mengenai Beasiswa S1 Universitas Pertahanan Tahun 2023 dapat menghubungi kontak berikut:
Panitia Penerimaan Mahasiswa Baru Universitas Pertahanan
Komplek Indonesia Peace and Security Center (IPSC) Sentul Bogor Jawa Barat
Telp: 021-87951555 ext. 7228/7229
Whatsapp: +62 81314244752
Fax: 021- 29618761 / 021-29618764
Email: support.pmb@tik.idu.ac.id
Sumber Informasi Resmi: https://idu.ac.id/

Silakan dibagikan pada yang membutuhkan. Semoga bermanfaat!

Beasiswa Bank Indonesia 2023 untuk Mahasiswa S1, D4, dan D3 • Info Beasiswa

Pastikan anda menggunakan Aplikasi Info Beasiswa untuk mendapatkan tampilan dan informasi yang maksimal dari website Info Beasiswa

Info Beasiswa – Saat ini sedang dibuka tawaran beasiswa untuk mahasiswa S1 dan Diploma yang bisa kamu coba! Program Beasiswa Bank Indonesia Tahun 2023 kembali ditawarkan oleh Bank Indonesia untuk mahasiswa jenjang D3, D4 dan S1 di berbagai Perguruan Tinggi di Indonesia. Berikut informasi selengkapnya.

Beasiswa Bank Indonesia untuk Mahasiswa On-Going

Program Beasiswa Bank Indonesia sudah dimulai sejak tahun 2011, ditujukan untuk mahasiswa/i jenjang S1, sejak tahun 2020 terdapat perluasan beasiswa ke jenjang D3. Kemudian, pada tahun 2021, kembali diperluas ke jenjang D4 untuk PTN, PTS, dan Politeknik yang memiliki Perjanjian Kerjasama dengan Bank Indonesia.

Daftar PTN, PTS dan Politeknik yang mempunyai Perjanjian Kerjasama (PKS) dengan Bank Indonesia:

  1. DKom: Universitas Indonesia, Institut Pertanian Bogor, UIN Syarief Hidayatullah, Universitas Katolik Indonesia Atma Jaya, STEI SEBI
  2. Balikpapan: Institut Teknologi Kalimantan
  3. Cirebon: Institut Agama Islam Negeri Syekh Nurjati, Universitas Majalengka, Universitas Wiralodra Indramayu, Universitas Kuningan, Institut Agama Islam BB Cirebon
  4. Jember: Universitas Jember, IAIN Jember
  5. Kediri: IAIN Tulungagung, IAIN Kediri, IAIN Ponorogo, Universitas Darussalam Gontor, Universitas Muhammadiyah Ponorogo
  6. Lhokseumawe: Universitas Malikussaleh, IAIN Lhokseumawe, Universitas Samudra Langsa
  7. Malang: Universitas Brawijaya, Universitas Negeri Malang, UIN Maulana Malik Ibrahim, Universitas Nurul Jadid
  8. Pematangsiantar: Universitas Simalungun
  9. Bali: Universitas Udayana, Universitas Pendidikan Ganesha, Universitas Pendidikan Nasional, Universitas Warmadewa
  10. Bangka Belitung: Universitas Bangka Belitung, IAIN Syaikh Abdurrahman S.
  11. Banten: Universitas Tirtayasa, UIN Sultan Maulana Hasanuddin
  12. Bengkulu: Universitas Bengkulu, IAIN Bengkulu, IAIN Curup, Universitas Muhammadiyah Bengkulu
  13. D.I. Aceh: Universitas Syiah Kuala, UIN Ar-Raniry, Universitas Teuku Umar, Universitas Abulyatama, Universitas Muhammadiyah Aceh, Politeknik Aceh Selatan, Politeknik Aceh
  14. D.I. Yogyakarta: Universitas Gadjah Mada, Universitas Negeri Yogyakarta, UIN Sunan Kalijaga, UPN “Veteran” Yogyakarta
  15. DKI Jakarta: Universitas Negeri Jakarta, UPN “Veteran” Jakarta
  16. Gorontalo: Universitas Negeri Gorontalo, IAIN Sultan Amal, Universitas Gorontalo
  17. Jambi: Universitas Jambi, IAIN Sultan Thaha Saifudin
  18. Jawa Barat: Institut Teknologi Bandung, Universitas Padjajaran, Universitas Pendidikan Indonesia, UIN Sunan Gunung Jati, Universitas Singaperbangsa Karawang, Institut Koperasi Indonesia, Universitas Islam Bandung, Telkom University
  19. Jawa Tengah: Universitas Diponegoro, Universitas Negeri Semarang, UIN Walisongo, IAIN Salatiga, Universitas Muria Kudus, Universitas Tidar Magelang, Universitas Kristen Satya Wacana, IAIN Kudus
  20. Jawa Timur: Universitas Airlangga, Institut Teknologi Sepuluh Nopember, UIN Sunan Ampel, Universitas Negeri Surabaya, Universitas Trunojoyo Madura, IAIN Madura, UPN “Veteran” Surabaya, Politeknik Elektronika Negeri Surabaya, Universitas Nahdlatul Ulama Sunan Giri Bojonegoro
  21. Kalimantan Barat: Universitas Tanjungpura, IAIN Pontianak
  22. Kalimantan Selatan: Universitas Lambung Mangkurat, IAIN Antasari
  23. Kalimantan Tengah: Universitas Palangkaraya, IAIN Palangkaraya, Universitas Muhammadiyah Palangkaraya
  24. Kalimantan Timur: Universitas Mulawarman, IAIN Samarinda, Politeknik Pertanian Negeri Samarinda, Politeknik Negeri Samarinda, Universitas Kutai Kartanegara Tenggarong, Universitas Widyagatama Mahakam Samarinda
  25. Kalimantan Utara: Universitas Borneo Tarakan, Universitas Kaltara
  26. Kepulauan Riau: Universitas Maritim Raja Ali Haji, Politeknik Negeri Batam
  27. Lampung: Universitas Lampung, IAIN Raden Intan, Institut Teknologi Sumatera, IAIN Metro, Universitas Bandar Lampung
  28. Maluku: Universitas Pattimura, IAIN Ambon, Universitas Kristen Indonesia Maluku
  29. Maluku Utara: Universitas Khairun, IAIN Ternate, Universitas Muhammadiyah Maluku Utara
  30. Nusa Tenggara Barat: Universitas Mataram, IAIN Mataram, Universitas Samawa, Universitas Hamzanwadi, Universitas Qamarul Huda Badaruddin
  31. Nusa Tenggara Timur: Universitas Nusa Cendana, Universitas Nusa Nipa
  32. Papua: Universitas Cendrawasih, Universitas Musamus Merauke, IAIN Jayapura, Universitas Ottow Geisler Jayapura, Universitas Sains dan Teknologi Jayapura
  33. Papua Barat: Universitas Negeri Papua
  34. Riau: Universitas Riau, UIN Sultan Syarif Kasim, Universitas Lancang Kuning, Politeknik Negeri Bengkalis, Universitas Muhammadiyah Riau, Sekolah Tinggi Teknologi Dumai
  35. Sulawesi Barat: Universitas Sulawesi Barat
  36. Sulawesi Selatan: Universitas Hasanuddin, Universitas Negeri Makassar, UIN Alauddin
  37. Sulawesi Tengah: Universitas Tadulako, IAIN Palu, Universitas Al-Khairaat, Universitas Muhammadiyah Palu
  38. Sulawesi Tenggara: Universitas Haluoleo, IAIN Kendari, Universitas Sembilan Belas November Kolaka, Universitas Danayu Ikhsanuddin Baubau, STIE 66 Kendari
  39. Sulawesi Utara: Universitas Sam Ratulangi, Universitas Negeri Manado, IAIN Manado, Universitas Klabat
  40. Sumatera Barat: Universitas Andalas, Universitas Negeri Padang, UIN Imam Bonjol, IAIN Batusangkar, Universitas Bung Hatta, Politeknik Negeri Padang, IAIN Bukittinggi, Universitas Dharma Andalas
  41. Sumatera Selatan: Universitas Sriwijaya, UIN Raden Fatah, Politeknik Negeri Sriwijaya
  42. Sumatera Utara: Universitas Sumatera Utara, Universitas Negeri Medan, UIN Sumatera Utara, Universitas Pembangunan Panca Budi, Universitas Medan Area
  43. KPwBi Purwokerto: Universitas Jenderal Sudirman, IAIN Purwokerto, Universitas Muhammadiyah Purwokerto
  44. Sibolga: IAIN Padang Sidempuan
  45. Solo: Universitas Sebelas Maret, IAIN Surakarta, Universitas Slamet Riyadi Surakarta, Universitas Muhammadiyah Surakarta, Universitas Tunas Pembangunan
  46. Tasikmalaya: Universitas Siliwangi, Universitas Galuh Ciamis
  47. Tegal: IAIN Pekalongan, Universitas Pancasakti Tegal, Universitas Pekalongan

Baca Juga

Berikut merupakan program studi yang diutamakan menjadi penerima Beasiswa Bank Indonesia:

Jenjang D3 & D4

  1. Pertanian/Agribisnis/Kehutanan
  2. Peternakan
  3. Pariwisata/Perhotelan/Tata Boga/Bisnis Biro Perjalanan
  4. Kelautan
  5. Perikanan/Maritim
  6. Ekonomi Kreatif
  7. Akuntansi/Ekonomi Bisnis/Administrasi Bisnis

Jenjang S1

  1. Ilmu Ekonomi dan Studi Pembangunan
  2. Manajemen/Pendidikan Ekonomi Manajemen
  3. Akuntansi/Pendidikan Akuntansi
  4. Perbankan/Keuangan Syariah
  5. Ekonomi Islam/Ekonomi Syariah
  6. Matematika/Pendidikan Matematika
  7. Statistika
  8. Pertanian/Peternakan/Agribisnis/Hortikultura
  9. Sosial Ekonomi Pertanian/Sosial Ekonomi Perikanan
  10. Ilmu Hukum/Hukum Ekonomi Syariah
  11. Ilmu Pemerintahan
  12. Ilmu Sosial dan Ilmu Politik
  13. Komunikasi/Ilmu Komunikasi
  14. Teknologi Informasi
  15. Sistem Informasi
  16. Ilmu Komputer/Informatika

Bagi peserta yang di luar dari program studi yang diutamakan, masih bisa mendaftar dan masih ada peluang untuk diterima sebagai penerima beasiswa Bank Indonesia.

JENIS BEASISWA:

Beasiswa Bank Indonesia terbagi menjadi 2 jenis, yaitu Beasiswa Unggulan dan Beasiswa Regular. Beberapa perbedaan diantara keduanya yaitu perbedaan persyaratan dan nominal bantuan yang diberikan kepada penerima beasiswa.

CAKUPAN BEASISWA:

Beasiswa Bank Indonesia tidak terbatas pada pembiayaan untuk mendukung biaya pendidikan, tunjangan studi, maupun biaya hidup. Para penerima Beasiswa BI juga diwadahi oleh komunitas Generasi Baru Indonesia (GenBI) dan nantinya akan mendapatkan berbagai pelatihan secara berkala, terencana, dan terarah guna meningkatkan kompetensi individu, serta mengembangkan karakter dan jiwa kepemimpinan supaya mampu menjadi insan unggul dan berdaya saing.

Seperti yang telah dijelaskan sebelumnya, program Beasiswa Bank Indonesia dibuka untuk berbagai Perguruan Tinggi di Indonesia. Persyaratan Beasiswa BI masing-masing perguruan tinggi berbeda-beda. Berikut ini merupakan persyaratan Beasiswa BI secara umum. Untuk persyaratan Beasiswa BI di perguruan tinggi anda, silakan menghubungi bagian kemahasiswaan fakultas/universitas masing-masing.

Baca Juga: Daftar Beasiswa untuk Mahasiswa On-Going Diploma dan S1

KETENTUAN UMUM BEASISWA BANK INDONESIA:

  1. Merupakan mahasiswa aktif program S1/D3/D4 yang dibuktikan dengan Kartu Tanda Mahasiswa atau surat keterangan aktif.
  2. Jumlah prosentase calon peserta diharapkan 75% adalah mahasiswa yang sedang menempuh semester 4 (empat) atau minimal telah menyelesaikan 40 (empat puluh) SKS untuk S1/D4.
  3. Jumlah prosentase calon peserta diharapkan 75% mahasiswa sedang menempuh semester kedua atau minimal telah menyelesaikan 24 (dua puluh empat) SKS untuk D3.
  4. Setiap mahasiswa, menerima beasiswa paling lama hanya 4 (empat) semester untuk S1/D4, dan paling lama hanya 3 (tiga) semester untuk D3. Jumlah prosentase calon peserta penerima beasiswa yang terhituing 2 tahun anggaran adalah paling banyak 25% dan dapat mempertimbangkan keaktifan dalam komunitas GenBI sebelumnya.
  5. Maksimal berusia 23 tahun atau belum berusia 24 tahun pada saat ditetapkan sebagai penerima beasiswa untuk S1/D4, dan maksimal berusia 22 tahun atau belum berusia 23 tahun pada saat ditetapkan sebagai penerima beasiswa untuk D3.
  6. Jumlah prosentase calon peserta diharapkan 80% adalah mahasiswa dari program studi prioritas, namun apabila tidak dapat dipenuhi dapat disesuaikan sepanjang jumlah total penerima tidak melampaui jumlah kuota.
  7. Tidak sedang menerima beasiswa dari lembaga lain dan/atau berada dalam status ikatan dinas dari lembaga/instansi lain.
  8. Mempunyai pengalaman menjalankan aktivitas sosial yang memiliki dampak kebermanfaatan bagi masyarakat.
  9. Bersedia untuk berperan aktif, mengelola dan mengembangkan Generasi Baru Indonesia (GenBI) serta berpartispasi dalam kegiatan yang diselenggarakan oleh Bank Indonesia.

KETENTUAN KHUSUS BEASISWA BANK INDONESIA:

BEASISWA S1 UNGGULAN:

  1. Mempunyai IPK semester terakhir minimal 3.5 (skala 4).
  2. Mempunyai TOEFL Score (PBT atau ITP) sebesar 500 / TOEFL iBT sebesar 61 / TOEFL CBT sebesar 173 / IELTS sebesar 6.0 yang dibuktikan dengan dokumen pendukung yang masih berlaku.
  3. Membuat motivation letter dan rencana karir setelah menyelesaikan studi sarjana dalam bahasa Inggris.
  4. Melampirkan Surat Rekomendasi dari 2 tokoh (akademik dan non-akademik).

BEASISWA S1 REGULER DAN BEASISWA VOKASI D3/D4:

  1. Mempunyai IPK minimal 3.00 (skala 4).
  2. Diutamakan bagi mahasiswa yang berasal dari latar belakang ekonomi keluarga kurang mampu (pra sejahtera) yang dibuktikan dengan adanya Surat Keterangan Tidak Mampu (SKTM) dari kelurahan/desa domisili orang tua mahasiswa dan slip gaji atau surat keterangan penghasilan yang disahkan oleh kelurahan. Apabila jumlah mahasiswa yang mengajukan SKTM melebihi kuota, maka yang dinyatakan lolos seleksi mengacu pada ranking dari hasil seleksi. Dalam hal tidak terdapat calon penerima beasiswa yang berasal dari kalangan keluarga kurang mampu, maka dibuka kesempatan kepada mahasiswa lainnya sebagai calon penerima beasiswa sepanjang memenuhi persyaratan yang telah ditentukan.
  3. Membuat resumi pribadi dan motivation letter dalam bahasa Indonesia.
  4. Menyertakan surat rekomendasi dari 1 tokoh (akademik atau non-akademik).

Baca Juga

CARA MENDAFTAR BEASISWA BANK INDONESIA:

Pada umumnya, untuk mendaftar Beasiswa Bank Indonesia, peserta harus menyerahkan berkas pendaftaran ke masing-masing kampus. Oleh karena itu, anda dapat bertanya pada pihak kemahasiswaan kampus mengenai persyaratan dan cara pendaftaran Beasiswa Bank Indonesia.

Beberapa kampus ada yang sudah membuka pendaftaran, ada juga yang masih tahap sosialisasi beasiswa. Supaya tidak ketinggalan informasi, bisa juga memantau akun-akun Instagram GENBI (Komunitas Penerima Beasiswa Bank Indonesia) pada masing-masing kampus/daerah, contohnya: Instagram @genbi_yogyakarta, @genbibandung, @genbi_kalsel, @genbiriau, @genbi.kalteng, @genbi_kaltara, dan sebagainya. Selain itu bisa juga memantau akun media sosial BEM maupun kemahasiswaan kampus masing-masing.

  • Pendaftaran beasiswa bagi mahasiswa UNAIR, UPN “Veteran” Surabaya, Universitas Trunojoyo Madura, IAIN Madura, UIN Sunan Ampel, Universitas Nahdlatul Ulama Sunan Giri Bojonegoro, Universitas Negeri Surabaya, Politeknik Elektronika Negeri Surabaya paling lambat 13 Februari 2023 (Info dari Instagram: @bank_indonesia_jatim);
  • Pendaftaran beasiswa bagi mahasiswa ITS paling lambat 15 Februari 2023 (Info dari Instagram: @ditmawaits);
  • dan sebagainya.

Apabila ada yang ingin ditanyakan seputar Beasiswa Bank Indonesia, bisa langsung menghubungi bagian kemahasiswaan fakultas masing-masing atau mengunjungi Instagram GENBI maupun BEM masing-masing kampus seperti yang disebutkan di atas. Semoga bermanfaat!

Beasiswa Japanese Studies 2023 untuk Mahasiswa S1/D4 FULL Scholarship • Info Beasiswa

Pastikan anda menggunakan Aplikasi Info Beasiswa untuk mendapatkan tampilan dan informasi yang maksimal dari website Info Beasiswa

Info Beasiswa – Ada tawaran menarik bagi kamu mahasiswa S1 atau D4 jurusan sastra atau pendidikan bahasa Jepang yang ingin merasakan kuliah di Jepang selama satu tahun. Program Beasiswa Japanese Studies 2023 kembali ditawarkan oleh Kementerian Pendidikan, Budaya, Olahraga, Ilmu Pengetahuan dan Teknologi Jepang (Monbukagakusho/MEXT). Program yang rutin ditawarkan setiap tahunnya ini bertujuan untuk memperdalam pemahaman mengenai bahasa dan kebudayaan Jepang. Beasiswa Japanese Studies bersifat penuh (Full Scholarship).

Program Beasiswa Japanese Studies untuk Mahasiswa S1/D4

Program Beasiswa Japanese Studies 2023 merupakan program non-gelar yang akan dilaksanakan selama satu tahun di universitas yang ada di Jepang. Para pelamar yang terpilih akan diberangkatkan ke Jepang pada bulan September/Oktober 2023 hingga Agustus/September 2024. Pelamar akan mendapatkan sertifikat setelah menyelesaikan program.

Dalam mendaftar beasiswa ini, pelamar diharuskan bisa berbahasa Jepang terlebih dulu. Bahasa pengantar yang digunakan saat perkuliahan adalah bahasa Jepang.

CAKUPAN BEASISWA JAPANESE STUDIES:

  1. Tanggungan penuh biaya perkuliahan hingga program selesai.
  2. Tunjangan hidup senilai ± 117.000 Yen (± Rp 13,6juta) per bulan.
  3. Tiket pesawat pulang pergi Indonesia ↔ Jepang (1 kali).
  4. Bebas biaya pembuatan visa pelajar.
  5. Tanpa ikatan dinas.
  6. Tidak ada biaya pendaftaran (GRATIS)
  7. Beberapa universitas menyediakan asrama. Biaya dibayarkan dari tunjangan hidup yang diberikan. Untuk universitas yang tidak menyediakan asrama, pihak universitas dapat membantu mencarikan tempat tinggal jika dibutuhkan.

Baca Juga

PERSYARATAN BEASISWA JAPANESE STUDIES:

  1. Merupakan mahasiswa aktif minimal semester 3 jenjang D4 / S1 jurusan Sastra / Pendidikan / Budaya / Bahasa Jepang.
  2. Sehat jasmani dan rohani (memiliki kondisi kesehatan fisik dan mental yang tidak akan mengganggu jalannya perkuliahan selama di Jepang).
  3. Menguasai bahasa Jepang.
  4. Berusia maksimal 29 tahun pada tanggal 1 April 2023 (lahir antara 2 April 1993 sampai 1 April 2005).
  5. Mendapatkan rekomendasi dari institusi tempat berkuliah saat ini, berdasarkan seleksi internal di institusi masing-masing.
  6. Belum akan mengikuti sidang skripsi selama proses seleksi berlangsung maupun pada saat telah ditetapkan sebagai penerima beasiswa.
  7. Pelamar harus segera kembali ke Indonesia dan melanjutkan kuliah setelah masa program Beasiswa Japanese Studies selesai.
  8. Bagi pelamar yang memiliki salah satu kondisi/situasi berikut, tidak dapat mendaftar beasiswa ini (Lihat Persyaratan Kondisi).

BERKAS DOKUMEN YANG DIBUTUHKAN (hardcopy):

  1. 1 (Satu) lembar berkas asli dan 1 (satu) lembar fotocopy Surat Pengantar dari Ketua Jurusan berisi daftar mahasiswa yang direkomendasikan oleh Ketua Jurusan. Format bebas.
  2. 1 (Satu) lembar berkas asli dan 1 (satu) lembar fotocopy print-out e-mail konfirmasi registrasi online berisi nomer ujian pelamar.
  3. – 1 (Satu) rangkap berkas asli dan 1 (satu) rangkap fotocopy Application Form 2023 (DOWNLOAD APPLICATION FORM).
    – 2 (Dua) lembar Pasfoto formal berwarna terbaru (diambil dalam 6 bulan terakhir) dengan ukuran 3,5 cm x 4,5 cm (atau 3×4 cm). Latar polos dengan warna latar bebas (biru/merah/putih). Pasfoto harus ditempel pada Formulir Pendaftaran. Cetak foto di kertas foto, bukan HVS atau sejenisnya.
  4. 1 (Satu) lembar berkas asli dan 1 (satu) lembar fotocopy Placement Preference Application Form (DOWNLOAD).
    Pilih maksimal 3 universitas yang terdapat dalam Course Guide of Japanese Studies Program 2023.
  5. 1 (Satu) rangkap berkas asli dan 1 (satu) rangkap fotocopy Transkrip Nilai dari semester satu sampai saat ini.
    Dokumen wajib dilegalisasi atau dicap basah asli oleh perguruan tinggi pelamar. Dokumen hasil terjemahan, harap dilegalisasi atau dicap basah asli juga oleh perguruan tinggi pelamar pada hasil terjemahannya. Harap tidak melampirkan transkrip nilai dalam bahasa Indonesia. Legalisasi atau cap basah harus asli dan tidak boleh hasil scan.
  6. 1 (Satu) lembar berkas asli dan 1 (satu) lembar fotocopy Surat Keterangan Mahasiswa.
    Surat yang menerangkan bahwa pelamar adalah mahasiswa dari jurusan dan universitas tersebut. Surat harus dilengkapi dengan keterangan tempat dan tanggal lahir mahasiswa. Satu surat untuk satu mahasiswa.
  7. 1 (Satu) rangkap berkas asli dan 1 (satu) rangkap fotocopy Surat Rekomendasi dari Ketua Jurusan atau Dosen Pembimbing (DOWNLOAD FORMAT SURAT)
  8. 2 (Dua) lembar Fotocopy Sertifikat Nihongo Noryoku Shiken / JLPT (jika ada) beserta lembar scorenya. Persyaratan ini tidak wajib.

CATATAN:

  • Dokumen dibuat dalam kertas ukuran A4. Apabila melebihi, lipat bagian bawah kertas menjadi seukuran A4 per lembar (bukan melipat satu bundel).
  • Dokumen jangan di-steples, jangan dijilid, jangan dilubangi, cukup di-klip agar tidak tercecer. (Berkas yang terdapat bekas lubang steples tidak masalah, selamat tidak di-steples)
  • Dokumen dibuat menjadi 2 bundel (1 bundel asli dan 1 bundel fotokopi sesuai detail pada tabel diatas).
    Mohon untuk menyusun setiap bundel sesuai urutan (poin 1 sampai 8).
  • Dokumen 1 dapat digunakan untuk keseluruhan kandidat dari perguruan tinggi yang sama. Satu lembar saja cukup untuk mewakili seluruh kandidat dari perguruan tinggi yang sama
  • Dokumen 1, 5, dan 6 harus dalam Bahasa Inggris atau Bahasa Jepang. Selain dari itu, berkas tidak akan diproses.
  • Dokumen 3 dan 4 wajib diisi dalam Bahasa Jepang. Boleh diketik (minimal font size 12) atau tulis tangan. Bagi pelamar yang menulis tangan (gunakan tinta hitam). Pastikan tulisan dapat terbaca.
  • Dokumen 7 wajib menyertakan tanda tangan asli dari ketua jurusan atau dosen pembimbing.
  • Apabila Transkrip Nilai yang diterbitkan oleh universitas masih dalam bahasa Indonesia, ada 3 opsi untuk menerjemahkannya:
    – Pertama, silakan minta kepada institusi tempat dokumen tersebut diterbitkan untuk menerbitkan transkrip nilai dalam bahasa Inggris atau bahasa Jepang.
    – Kedua, jika institusi tidak bisa mengeluarkan transkrip nilai dalam bahasa Inggris atau bahasa Jepang, silakan minta kepada lembaga yang memiliki otoritas untuk menerjemahkan dokumen di lingkungan kampus (biasanya institusi setingkat Universitas memiliki lembaga penerjemah tersendiri, seperti lembaga bahasa dan sejenisnya).
    – Ketiga, jika institusi tempat dokumen tersebut diterbitkan tidak memiliki lembaga untuk menerjemahkan dokumen ke dalam bahasa Inggris atau bahasa Jepang, silakan minta penerjemah tersumpah untuk menerjemahkan dokumen Anda ke dalam bahasa Inggris atau bahasa Jepang.
    Transkrip nilai yang telah diterjemahkan ke dalam bahasa Inggris atau bahasa Jepang harus tetap dilegalisasi/dicap basah asli oleh pihak universitas asal.

Baca Juga:
Gunakan Jasa Penerjemah Tersumpah untuk Menerjemahkan Dokumen Beasiswa

CARA MENDAFTAR BEASISWA JAPANESE STUDIES:

  1. Untuk mendaftar Beasiswa Japanese Studies 2023, pelamar dapat melakukan registrasi online pada link berikut: https://daftarbeasiswamext.com/.
  2. Setelah melakukan registrasi online, pelamar akan mendapatkan e-mail konfirmasi. Silakan cetak e-mail tersebut dalam format portrait (ukuran A4) dan harap menyimpan “Nomor Ujian” yang diterima.
  3. Lengkapi berkas dokumen yang disebutkan di atas dan ajukan kepada pihak universitas asal. Karena pengiriman berkas harus dilakukan secara kolektif oleh pihak universitas, bukan perorangan.
  4. Pihak universitas dapat mengirimkan seluruh berkas dokumen pendaftaran kepada:
    Kedutaan Besar Jepang
    Bagian Informasi dan Kebudayaan (Pendidikan)
    Jl. M. H. Thamrin 24
    Jakarta 10350
  5. Tulis kode “Japanese Studies 2023” pada bagian kanan atas amplop.
  6. Berkas pendaftaran harus sudah tiba di Kedutaan Besar Jepang di Jakarta paling lambat 18 JANUARI 2023.
  7. Pihak Kedutaan tidak menerima dokumen yang dikirimkan melalui jasa pengiriman ojek online.

TIMELINE PENDAFTARAN & SELEKSI BEASISWA JAPANESE STUDIES:

  1. Masa Pendaftaran Beasiswa Japanese Studies: 26 Desember 2022 – 18 Januari 2023
  2. Pengumuman Hasil Seleksi Dokumen: 8 Februari 2023
  3. Seleksi Ujian Tulis: Pertengahan Februari 2023*
  4. Pengumuman Ujian Tulis: Akhir Februari 2023*
  5. Seleksi Wawancara: Awal Maret 2023*
  6. Pengumuman Hasil Seleksi Wawancara: Awal Maret 2023*
  7. Secondary screening: Maret 2023*
  8. Pengumuman Hasil Akhir dari MEXT: Antara Juli – Pertengahan Agustus 2023*
  9. Berangkat ke Jepang: September/ Oktober 2023*
    Note: *Jadwal dapat berubah sewaktu-waktu. Apabila kondisi penyebaran COVID-19 di Indonesia semakin memburuk, ada kemungkinan proses penyeleksian dibatalkan

Pihak Info Beasiswa hanya membantu menyebarkan informasi Beasiswa Japanese Studies 2023, sehingga jika ada yang ingin ditanyakan dapat menghubungi kontak berikut:
Bagian Informasi dan Kebudayaan (Pendidikan)
Kedutaan Besar Jepang
Nomer telp. (021) 3192-4308
E-mail: beasiswa@dj.mofa.go.jp

Sumber informasi resmi: www.id.emb-japan.go.jp/sch_js.html

Silakan bagikan informasi ini pada rekan yang membutuhkan. Selamat mencoba dan semoga bermanfaat.