Info Beasiswa – Bagi kamu lulusan SMA/SMK/Sederajat yang akan lulus di tahun 2024 maupun yang telah lulus di tahun-tahun sebelumnya (gap year), ada beasiswa kuliah gratis yang bisa kamu coba berikut ini! Akademi Metrologi dan Instrumentasi (Akmet) merupakan perguruan tinggi dibawah naungan Kementerian Perdagangan RI, saat ini kembali memberikan beasiswa pendidikan vokasi Program Studi D3 Metrologi dan Instrumentasi (non ikatan dinas) bagi putra-putri Indonesia. Program Beasiswa D3 Akmet memberikan beasiswa kepada 100 calon mahasiswa baru yang lolos seleksi. Berikut informasi selengkapnya mengenai Beasiswa D3 AKMET 2024.
Beasiswa D3 Akmet 2024 untuk Lulusan SMA/SMK/Sederajat
ALAMAT KAMPUS
Akademi Metrologi dan Instrumentasi
Jl. Raya Bandung – Sumedang km 25,
Kutamandiri, Kec. Tanjungsari, Kabupaten Sumedang, Jawa Barat 45362
APA ITU AKMET?
Akademi Metrologi dan Instrumentasi (Akmet) merupakan perguruan tinggi di bawah naungan Kementerian Perdagangan RI yang memberikan beasiswa pendidikan vokasi Program Studi D-III Metrologi dan Instrumentasi (non ikatan dinas).
Program ini mendidik para mahasiswa supaya mampu menerapkan pengetahuan kemetrologian, memecahkan persoalan dalam praktek-praktek kemetrologian, memanfaatkan teknologi dalam menunjang tugas-tugas kemetrologian, serta dapat mengikuti perkembangan metrologi legal dan teknologi lain yang menunjang tugas-tugas kemetrologian. Selain diajarkan ilmu metrologi, mahasiswa juga dibekali dengan ilmu instrumentasi sehingga memiliki kemampuan yang baik dalam beradaptasi dengan kemajuan alat ukur. Akmet diharapkan menjadi faktor kunci dalam upaya peningkatan daya saing dan martabat bangsa Indonesia.
Saat ini lulusan Akmet telah bekerja di berbagai institusi antara lain Direktorat Metrologi Kementerian Perdagangan dan unit metrologi legal (UML) daerah, seperti Kota Tangerang, Kabupaten Karawang, Kota Depok, Kabupaten Jepara, Kota Malang, Kabupaten Landak, Kabupaten Musi Banyuasin, Kota Batu, Kabupaten Purwakarta, DKI Jakarta,dan UML lainnya.
Baca Juga
KUOTA BEASISWA D3 AKMET
100 orang
CAKUPAN BEASISWA D3 AKMET
Program Beasiswa D3 Akmet berupa beasiswa pendidikan (biaya penyelenggaraan pendidikan sebesar Rp 0,00 (nol rupiah)) yang diberikan 1 (satu) kali dalam jangka waktu 6 (enam) semester (Semester I s.d. Semester VI).
PERSYARATAN BEASISWA D3 AKMET
A. PERSYARATAN JALUR BEASISWA PRESTASI AKADEMIK
- Pendaftar merupakan lulusan Sekolah Menengah Atas (SMA)/ Madrasah Aliyah (MA)/ Sekolah Menengah Kejuruan (SMK).
- Usia berdasarkan tanggal lahir yang tercantum dalam Akta Kelahiran tidak lebih dari 21 (dua puluh satu) tahun per 31 Desember 2024 (maksimal kelahiran tanggal 31 Desember 2003).
- Memiliki potensi akademik baik berdasarkan rekomendasi objektif dan akurat dari kepala sekolah.
- Tidak berstatus sebagai penerima beasiswa dan/atau bantuan pendidikan dalam bentuk pembayaran Sumbangan Pembinaan Pendidikan (SPP) tetap dan Sumbangan Pembinaan Pendidikan (SPP) variabel dari lembaga lain.
- Surat Rekomendasi dari Kepala Dinas yang membidangi Perdagangan Kabupaten/Kota atau Provinsi DKI Jakarta bagi peserta dari jalur kerja sama.
Format surat rekomendasi dapat diunduh di website https://akmet.ac.id/ (optional).
B. PERSYARATAN JALUR BEASISWA KURANG MAMPU
- Pendaftar merupakan lulusan Sekolah Menengah Atas (SMA)/ Madrasah Aliyah (MA)/ Sekolah Menengah Kejuruan (SMK).
- Usia berdasarkan tanggal lahir yang tercantum dalam Akta Kelahiran tidak lebih dari 21 (dua puluh satu) tahun per 31 Desember 2024 (maksimal kelahiran tanggal 31 Desember 2003).
- Surat keterangan tidak mampu.
- Pendapatan kotor gabungan orang tua/wali paling banyak sebesar Rp 4.000.000,00 (empat juta rupiah) per bulan dan/atau dibagi jumlah anggota keluarga paling banyak Rp 750.000,00 (tujuh ratus lima puluh ribu rupiah) per bulan.
- Memiliki potensi akademik baik berdasarkan rekomendasi objektif dan akurat dari kepala sekolah.
- Tidak berstatus sebagai penerima beasiswa dan/atau bantuan pendidikan dalam bentuk pembayaran Sumbangan Pembinaan Pendidikan (SPP) tetap dan Sumbangan Pembinaan Pendidikan (SPP) variabel dari lembaga lain.
- Surat Rekomendasi dari Kepala Dinas yang membidangi Perdagangan Kabupaten/Kota atau Provinsi DKI Jakarta bagi peserta dari jalur kerja sama.
Format surat rekomendasi dapat diunduh di website https://akmet.ac.id/ (optional)
Baca Juga: Daftar Beasiswa Kuliah S1 2024 – 2025 yang sedang dibuka
BERKAS DOKUMEN YANG DIBUTUHKAN (softcopy)
Membuat file scan/digital yang dibutuhkan untuk pendaftaran, dengan format file yang diperbolehkan JPG (ukuran maksimal 100 KB)/PDF (ukuran maksimal 2 MB). Dokumen yang WAJIB diunggah, yaitu:
A. JALUR BEASISWA PRESTASI AKADEMIK
- Pas Foto terbaru (3 (tiga) bulan terakhir) dengan latar belakang berwarna merah (format file JPG).
- Foto calon mahasiswa bersama orang tua/wali (format file JPG).
- Foto rumah tampak depan seutuhnya (format file JPG).
- Scan KTP/Kartu Pelajar (format file JPG/PDF).
- Scan Kartu Keluarga (format file JPG/PDF).
- Scan Ijazah/Surat Keterangan Lulus (format file PDF).
- Scan Laporan Pendidikan Semester 1 (satu) s.d. 5 (lima) (format file PDF).
- Surat Pernyataan Belum Menikah (format file PDF).
- Surat Permohonan Beasiswa (format file PDF).
- Surat Rekomendasi dari Kepala Sekolah (format file PDF).
- Surat Keterangan tentang prestasi atau peringkat siswa di kelas dan bukti pendukung prestasi lain di kegiatan ekstrakurikuler yang dilegalisir oleh kepala sekolah (format file PDF).
- Surat Rekomendasi dari Kepala Dinas yang membidangi perdagangan Kabupaten/Kota atau Provinsi DKI Jakarta bagi peserta dari jalur kerja sama.
B. JALUR BEASISWA KURANG MAMPU
- Pas Foto terbaru (3 (tiga) bulan terakhir) dengan latar belakang berwarna merah (format file JPG).
- Foto calon mahasiswa bersama orang tua/wali (format file JPG).
- Foto rumah tampak depan seutuhnya (format file JPG).
- Scan KTP/Kartu Pelajar (format file JPG/PDF).
- Scan Kartu Keluarga (format file JPG/PDF).
- Scan Ijazah/Surat Keterangan Lulus (format file PDF).
- Scan Laporan Pendidikan Semester 1 (satu) s.d. 5 (lima) (format file PDF).
- Surat Pernyataan Belum Menikah (format file PDF).
- Surat Permohonan Beasiswa (format file PDF).
- Surat Rekomendasi dari Kepala Sekolah (format file PDF).
- Surat Keterangan tidak mampu yang telah dilegalisir hingga kecamatan dan dapat dibuktikan kebenarannya.
- Surat Keterangan penghasilan orang tua/wali yang telah dilegalisir hingga kelurahan atau slip gaji orang tua/wali yang dilegalisir oleh instansi.
- Salinan rekening listrik bulan terakhir/ pembelian token terakhir dari orang tua/wali apabila tersedia aliran listrik.
- Salinan bukti pembayaran pajak bumi dan bangunan apabila memiliki bukti pembayaran dari orang tua/wali.
- Surat Rekomendasi dari Kepala Dinas yang membidangi perdagangan Kabupaten/Kota atau Provinsi DKI Jakarta bagi peserta dari jalur kerja sama.
Baca Juga
CARA MENDAFTAR BEASISWA D3 AKMET
- Untuk mendaftar Beasiswa D3 AKMET, siapkan terlebih dulu berkas dokumen persyaratan sesuai yang disebutkan di atas.
- Mengisi formulir pendaftaran online pada website resmi: https://pmb.akmet.ac.id sesuai dengan data diri asli dan dapat dipertanggungjawabkan.
- Pengisian formulir dan unggah dokumen dapat dilakukan pada waktu yang berbeda. Formulir yang telah diisi dapat disimpan. Pendaftar dapat mengunggah dokumen di lain kesempatan dengan terlebih dahulu login menggunakan ID Pendaftar dan password.
- Batas waktu pendaftaran sampai dengan 30 JUNI 2024 pkl 23.59 WIB.
JADWAL PENDAFTARAN & SELEKSI
- 5 April s/d 30 Juni 2024: Pendaftaran dan unggah dokumen.
- 13 Juli 2024: Verifikasi Dokumen Fisik
Peserta membawa dokumen asli dari persyaratan dokumen yang diunggah pada aplikasi PMB. - 14 Juli 2024: Tes Kemampuan Akademik
Materi yang diujikan:- Matematika
- Fisika
- Tes Logika
- Bahasa Indonesia
- Bahasa Inggris
- Pengetahuan Umum Metrologi
Lokasi Tes di Kampus Akademi Metrologi dan Instrumentasi
Jalan Bandung-Sumedang km 25, Kutamandiri, Tanjungsari, Sumedang, Jawa Barat
- 23 Juli 2024: Pengumuman Hasil Seleksi Penerimaan Mahasiswa Baru yang dapat diakses di website https://akmet.ac.id/ atau https://pmb.akmet.ac.id/.
- 1-2 Agustus 2024: Pendaftaran Ulang
Calon Mahasiswa hadir di Kampus Akademi Metrologi dan Instrumentasi
Jalan Bandung-Sumedang km 25, Kutamandiri, Tanjungsari, Sumedang, Jawa Barat.
Persyaratan membawa:- Hasil Psikotes
- Surat Keterangan Sehat
- Surat Keterangan Tidak Buta Warna
- Surat Keterangan Bebas Narkoba
KONTAK
Apabila ada yang ingin ditanyakan mengenai Beasiswa D3 Akmet dapat menghubungi kontak berikut:
Panitia Seleksi Penerimaan Mahasiswa Baru
Tahun Akademik 2024/2025
Akademi Metrologi dan Instrumentasi
0813 5500 0872 (Whatsapp)
Email: info@akmet.ac.id
Sumber Informasi Resmi: https://akmet.ac.id/
Silakan dibagikan pada teman atau keluarga yang membutuhkan. Semoga bermanfaat.