Beasiswa PTPN III untuk Kuliah D3 – D4 di Politeknik LPP Yogyakarta • Info Beasiswa

Pastikan anda menggunakan Aplikasi Info Beasiswa untuk mendapatkan tampilan dan informasi yang maksimal dari website Info Beasiswa

Info Beasiswa – Satu lagi tawaran beasiswa dalam negeri untuk lulusan SMA/SMK/Sederajat yang bisa kamu coba! Saat ini Politeknik LPP Yogyakarta bekerjasama dengan PT PERKEBUNAN NUSANTARA (PTPN) III HOLDING mengadakan Beasiswa PTPN III. Beasiswa ini merupakan bentuk implementasi program peningkatan mutu SDM Perkebunan. Melalui program ini, lulusan SMA/SMK/Sederajat akan mendapatkan beasiswa untuk kuliah program D3 atau D4 di Politeknik LPP Yogyakarta. Berikut informasi selengkapnya mengenai Beasiswa Politeknik LPP Yogyakarta dan PTPN III.

Beasiswa PTPN III dan Politeknik LPP Yogyakarta Tahun 2023

Sekilas mengenai Politeknik LPP Yogyakarta:

Politeknik Perkebunan LPP Yogyakarta, atau lebih dikenal dengan Politeknik LPP Yogyakarta merupakan lembaga pendidikan tinggi di bidang perkebunan yang berpengalaman melahirkan sumber daya manusia yang profesional dan siap berkarir di industri perkebunan.

KEUNGGULAN POLITEKNIK LPP YOGYAKARTA:

  1. 80% lulusan Politeknik LPP telah mendapatkan pekerjaan sebelum diwisuda
  2. Mempunyai kerjasama dengan Perusahaan Perkebunan baik BUMN dan Swasta, termasuk Beasiswa, Magang dan Ikatan Dinas
  3. Pendidikan Vokasi dimana kurikulum dan pembelajaran yang link and match dengan industri
  4. Lulusan mendapatkan Sertifikat Profesi yang dilisensi oleh Badan Nasional Sertifikat Profesi (BNSP)

PROGRAM STUDI YANG TERSEDIA:

  1. D4 Pengelolaan Perkebunan
  2. D3 Budidaya Tanaman Perkebunan
  3. D3 Teknologi Mesin
  4. D3 Teknologi Kimia
  5. D3 Akuntansi

CAKUPAN BEASISWA PTPN III:

  1. Gratis Biaya Pendaftaran
  2. Gratis Biaya Pendidikan (Penuh)

Baca Juga: Daftar Beasiswa S1 untuk Lulusan SMA/SMK/Sederajat

PERSYARATAN BEASISWA PTPN III:

  1. Merupakan siswa kelas XII SMA/MA/SMK lulusan tahun 2022 atau 2023.
  2. Tidak sedang mendapatkan beasiswa dari Instansi/Perusahaan lain.

BERKAS PENDAFTARAN (softcopy dengan format file: pdf/jpg/jpeg masing-masing maksimal 2 MB):

  1. Foto berwarna terbaru
  2. Kartu Keluarga (KK)
  3. Surat Keterangan Lulus (SKL) atau Ijazah
  4. Surat Pernyataan Calon Mahasiswa Program Beasiswa Holding Perkebunan (DOWNLOAD Format Surat Pernyataan)
  5. Sertifikat Prestasi Akademik/Non Akademik (jika ada)

CARA MENDAFTAR:

  1. Untuk mendaftar Beasiswa PTPN III, peserta dapat mengisi Formulir Pendaftaran Jalur “Beasiswa Holding Perkebunan” pada website: https://pmb.polteklpp.ac.id/ untuk mendapatkan ID dan PIN Pendaftaran.
  2. Selanjutnya lakukan login melalui link website di atas untuk mengisi biodata dan upload berkas pendaftaran yang disebutkan di atas.
  3. Peserta melakukan pengumpulan data/penguncian akun dilanjutkan konfirmasi melalui Whatsapp ke nomer 081 222 425 444 dengan format: Nama Pendaftar_ID Pendaftar_Sudah Mengumpulkan Data.
  4. Batas waktu pendaftaran sampai dengan 6 JULI 2023.

Baca Juga:

JADWAL PENDAFTARAN & SELEKSI:

  1. Pendaftaran dan Mengumpulkan Data : 22 Juni – 6 Juli 2023
  2. Penjelasan Seleksi (via Zoom Meeting): 7 Juli 2023
  3. Cetak Kartu Ujian: 7 Juli 2023
  4. Pelaksanaan Tes (CBT dan Wawancara): 10 – 13 Juli 2023
  5. Pengumuman Hasil: 17 Juli 2023
  6. Proses seleksi akan dilaksanakan secara online/daring di lokasi masing-masing
  7. Kelulusan diperoleh atas usaha dan kemampuan peserta sendiri tanpa ada bantuan dari pihak lain

Apabila ada yang ingin ditanyakan dapat menghubungi kontak berikut:
Panitia PMB Politeknik LPP Yogyakarta
Jl. LPP No. 1 A Yogyakarta 55222
Telp. (0274) 555776
Whatsapp: 081 222 425 444
Email: pmb@polteklpp.ac.id
Sumber Informasi Resmi: pmb.polteklpp.ac.id dan Instagram @politekniklpp

Silakan dibagikan pada rekan-rekan yang membutuhkan dan semoga bermanfaat.